spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hadapi Pilkada 2024, Golkar Kaltim Siapkan Nama Bacalon Kepala Daerah

SAMARINDA- DPD I Golkar Kaltim telah menyiapkan kader terbaiknya untuk menghadapi pilkada 2024 mendatang. Sebagaimana hasil rapat pleno DPD I Golkar Kaltim pada Kamis (24/2/2022), sudah ada 12 nama bakal calon (bacalon) yang disiapkan untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, 12 nama tersebut sudah disepakati sebagai bakal calon kepala daerah dalam rapat pleno yang dihadiri seluruh pengurus Golkar Kaltim.

Rudi Masud, Ketua DPD I Golkar Kaltim optimistis partainya menang dalam Pemilu 2024. Yang terpenting menurutnya, adalah memenangkan Airlangga Hartarto sebagai Presiden RI, agar mendapatkan multiplier effect (efek berganda) dari hal tersebut.

“Golkar di Kaltim wajib sebagai pemenang. Baik itu pemilu legislatif, pilkada apalagi pilpres. Khusus dari Kaltim sebagai IKN (Ibu Kota Negara),” katanya.(eky)

Nama Bacalon Kepala Daerah Usungan Golkar

1. Rudi Masud : Bacalon Gubernur Kaltim

2. Jaffar Abdul Gaffar : Bacalon Walikota Samarinda

3. Meiliana : Bacalon Walikota Samarinda

4. Rahmad Masud : Bacalon Walikota Balikpapan

5. Andi Harahap : Bacalon Bupati Penajam Paser Utara

BACA JUGA :  Jambret Spesialis HP Ditangkap di Indekos Bersama Penadahnya

6. Neni Moerniaeni : Bacalon Walikota Bontang

7. Syarifah Masitah : Bacalon Bupati Paser

8. Ahmad Saiful Acong : Bacalon Bupati Kutai Barat

9. Hasanuddin Masud : Bacalon Bupati Kutai Kartanegara

10. Kasmidi Bulang : Bacalon Bupati Kutai Timur

11. Syarifatul Syadiah : Bacalon Bupati Berau

12. Yohanes Avun : Bacalon Bupati Mahakam Ulu

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.