spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Momen Libur Nataru, Penumpang di Bandara Kalimarau Meningkat 25 Persen

TANJUNG REDEB – Dalam momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun 2024 penumpang di Bandara Kalimarau mengalami peningkatan sekisar 25 persen.

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kalimarau, Ferdinan Nurdin mengungkapkan, kenaikan penumpang biasanya terjadi pada H-7 hingga H+7 tahun baru.

“Kenaikan penumpang tak hanya didominasi oleh keberangkatan, tetapi juga kedatangan. Keduanya berimbang,” ungkapnya, Rabu (27/12/2023).

Dilanjutkannya, pada hari biasa, jumlah penumpang di Bandara Kalimarau mencapai 400–450 penumpang per hari. Jelang Nataru ini sudah ada kenaikan hingga 600 penumpang per hari. Terlebih, jika ditambah Super Jet, kenaikan mencapai 800 penumpang per harinya.

Pada hari biasa, kata Ferdinan, jumlah penumpang bisa mencapai 400-450 dalam per hari. Namun, pada momen libur Nataru saat ini mencapai 600 penumpang per hari.

“Ditambah dengan Super Jet, bisa mencapai 800 penumpang per hari. Tetapi, Super Jet ini jadwal penerbangannya tidak setiap hari,” terangnya.

Ditambahkannya, pihaknya juga sudah membuka posko. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang. “Posko itu diadakan juga untuk memperketat pengwasan,” ujarnya.

BACA JUGA :  PMI Berau Kesulitan Sediakan Darah Segar

Dijelaskan Ferdinan, kenaikan jumlah penumpang ini hal lumrah jelang perayaan hari besar. Tidak sedikit pelancong memanfaatkan momen libur ini untuk menghabiskan waktu ke beberapa destinasi wisata yang ada di Berau.

“Wisatawan biasanya sejak jauh hari memesan hotel atau penginapan di destinasi wisata Derawan dan Maratua, untuk menghabiskan waktu pergantian tahun di pulau tersebut,” tandasnya. (and)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img