spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ketua Bawaslu Lantik 48 Anggota Panwascam Se – Kabupaten Kutai Barat

KUTAI BARAT – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kutai Barat,telah melantik sebanyak  48 anggota Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Kutai Barat. Bertempat di Aula Hotel Sidodadi Kelurahan Simpang Raya Kecamatan Barong Tongkok pada hari Sabtu (25/5/2024) lalu sekitar pukul 10.00 Wita.

48 anggota Panwascam yang telah dilantik ini akan ditempatkan  di 16  Kecamatan  yang ada di Kabupaten Kutai Barat. Masing –masing perkecamatan akan di isi  tiga (3)  anggota Panwascam.Minggu,(26/5/2024).

Dalam kesempatan itu, Ketua Bawaslu Kubar, Lourensius ia mengatakan bahwa pihaknya mengingatkan agar para Panwascam yang baru dilantik bekerja sesuai aturan dan regulasi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota atau Wakil Wali Kota pada Pilkada Serentak 2024 mendatang.

“Kalau di Kepolisian ada yang namanya SIM atau Surat Izin Mengemudi. Kalau di Bawaslu ada juga SIM, tetapi ada tambahannya P. Jadi SIM-P ini adalah kunci sukses dalam pengawasan,” ujar  Lourensius.

Louren menjelaskan, SIM-P jika dijabarkan yakni, “S” adalah Soliditas, artinya setiap anggota pengawas harus solid bekerja. Kemudian “I” adalah Integritas, di mana setiap anggota pengawas harus memiliki integritas dalam pengawasan agar terciptanya Pemilu yang jujur dan adil.

BACA JUGA :  Puluhan Pengendara di Kubar Terjaring Razia Penertiban Pajak Kendaraan Bermotor

Kemudian “M” adalah Mentalitas, berkaitan dengan emosional pengawas, mampu bekerja dengan baik, tidak mudah diintervensi. Terakhir, “P” adalah Profesional, dalam artian, setiap pengawas harus mampu menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Jika kita bandingkan dengan Pemilu lalu, tantangannya tidak terlalu berat. Karena peserta banyak, ada ratusan hampir 400. Calon presidennya pun jauh, di pusat sana. Beda dengan Pemilihan Bupati, ini gontokan nya akan terasa sekali. Makanya SIM-P betul-betul harus bisa kita terapkan dalam pengawasan nantinya,” imbuh Lourensius.

Sebab itu, Louren mengimbau kepada seluruh anggota Panwascam  yang sudah di lantik agar terus belajar, utamakan komunikasi dan koordinasi dalam setiap persoalan yang dihadapi di lapangan, guna suksesnya pelaksanaan Pilkada Serentak di Bumi Tanaa Purai Ngerimaan.

Dalam pelantikan 48 Panwascam tersebut,  nampak pula dihadiri Komisioner Bawaslu, Silvester Sagor, Komisioner Bawaslu Kubar, Tabita, Korsek Bawaslu  Kubar,Hesti Sudiarni, Kabag Ops Polres Kubar, Kompol Emanuel  Teguh Budi, Santoso, Pasi Ops Kodim 0912 Kubar,Kapten Inf Hariyadi,  Komisioner KPU Kubar, Dendi Hari Sulistiyo, Perwakilan Kejari Kubar, Madya Wira Usman, Perwakilan Satpol PP Kubar, Abdul Kadir dan para staff Bawaslu Kubar.

BACA JUGA :  Tingkatkan Kapasitas SDM Pariwisata di Kaltim, Hetifah Gandeng Direktur Poltekpar Lombok ke Kutai Barat Berikan Bimtek Kepariwisataan

Pewarta: Ichal
Editor  : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img