spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Inilah Para Caleg Lolos Duduk di DPRD Kota Bontang, Siap Emban Amanah Masyarakat Bontang

BONTANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang telah menetapkan dalam rapat pleno daftar nama-nama calon anggota Legislatif DPRD Kota Bontang. Dalam daftar nama tersebut, ada nama-nama baru dan ada pula nama-nama anggota lama yang lolos terpilih kembali.

Salah satunya nama baru yakni Muhammad Aswar dari partai Gelora. Saat dihubungi melalui sambungan telepon, Aswar mengatakan partai Gelora Bontang sendiri memiliki target 3 kursi, namun sampai penetapan KPU, Partai Gelora hanya mendapatkan 1 kursi.

Ia menyebutkan juga bahwa ini merupakan capaian yang merupakan amanah dan harus memiliki tanggung jawab pada saat menjabat anggota DPRD.

“Ini merupakan amanah bagi saya dan merupakan tanggung jawab sebagai salah satu yang terpilih,” kata Muhammad Aswar, Senin (4/3/2024).

Ia mengatakan bahwa dari penetapan hingga nantinya dilantik, dirinya tidak memiliki persiapan khusus. Namun, dia mengatakan bahwa dirinya memiliki bekal sosial dan kepemimpinan dalam berbagai organisasi.

“Saya sudah punya modal sosial dan pengalaman organisasi. Bagi saya ini amanah baru saja yang kemudian secara mendasar akan lebih banyak belajar mengenai fungsi dan tugas DPRD,” jelasnya.

Ia pun menyebut hingga kini belum menerima salinan keputusan KPU Bontang, namun hanya melihat melalui laman berita-berita online.

“Saya sih belum dapat salinan langsungnya karena saya lagi berada di luar negeri, tapi saya cuma memantau-mantau dari media. Kami bersyukur karena Gelora merupakan partai baru yang berhasil mendapatkan kursi. Diharapkan dapat memberikan kontribusi baru pada saat bekerja nanti,” kata Aswar.

Nama lainnya yang lolos adalah Faisal dari partai Nasdem. Faisal mengatakan penetapan pleno oleh KPU Bontang sudah menjadi keputusan. Dengan terpilihnya lagi dalam Pemilu kali ini, dia masih diberikan kesempatan dan amanah oleh masyarakat dari Dapil Bontang Utara.

“Dari sekian suara yang terpilih, ini merupakan suara dari masyarakat. Saya bisa melanjutkan amanah dengan kemauan masyarakat,” katanya.

Selain itu, Ia mengatakan ke depannya akan berfokus bekerja sesuai dengan tugas dan fungsi anggota DPRD. Ia akan membuktikan kinerja dengan baik dan sesuai kepercayaan masyarakat serta mengawal aspirasi-aspirasi masyarakat.

“Dari saksi yang kami utus sudah ada salinan yang kami terima, termasuk nama saya. Artinya kalau sudah ada salinan berarti sudah diketahui. Nantinya fokus akan kerja. Ini yang ke-tiga kalinya,” jelasnya.

Sementara, calon anggota legislatif terpilih lainnya dari partai Golkar, Ubayya Bengawan mengatakan sesuai dengan rapat pleno tingkat kota, dirinya terdaftar dari anggota legislatif terpilih. Ia mengatakan bersyukur atas terpilihnya dalam daftar Dapil Bontang Utara.

“Sudah disampaikan juga dari saksi. Itu biasanya dari saksi partai, akan langsung disampaikan ke partai,” kata Ubayya Bengawan kepada Mediakaltim.com.

Ia melanjutkan bahwa ini merupakan kerja keras dari ketua dan partai hingga calon legislatif untuk memenangkan calon anggota. Ia mengatakan tidak ada persiapan yang khusus dalam mempersiapkan proses penetapan dan pelantikan ke depannya.

“Tidak ada persiapan. Memang bukan yang pertama bagi saya, ini sudah ke tiga kalinya. Dalam menjalankan tugas, kita akan memperjuangkan kepentingan masyarakat dari konstituen dan masyarakat Bontang secara umum,” terang Ubayya.

Penulis: Yahya Yabo
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img