spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hadiri Halalbihalal PCNU PPU, Mudyat Noor Ajak Kolaborasi untuk Pembangunan PPU

PENAJAM PASER UTARA – Halal bihalal Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Penajam Paser Utara (PPU) terlihat hangat dan khidmat pada Minggu (5/5/2024). Sambutan yang baik pun datang dari para pengurus atas kedatangannya salah satu Bakal Calon Bupati PPU, Mudyat Noor.

Saat berkesempatan memberikan sambutan, bakal calon bupati PPU Mudiyat Noor meyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh PCNU PPU atas sambutan yang hangat.

“Jalinan silaturahmi ini berjalan antara kami dan para pengurus, dari yang tidak tahu menjadi tahu, yang tidak kenal menjadi kenal,” terangnya.

“Pastinya jalinan silaturahmi ini kami harapkan tidak akan terputus dan akan menjadi semakin erat antara Kita, serta Kami pula ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pengurus atas sambutannya yang hangat ini,” sambung Mudyat. .

Tambah Mudyat, acara halal bihalal ini merupakan acara yang sangat spesial bagi dirinya, yang mana ini merupakan kali pertamanya ia mengikuti acara resmi PCNU PPU. Adapun ia juga berharap semoga dirinya dapat mengikuti secara rutin acara halal bihalal tersebut di tahun depan.

“Saya merasa sangat spesial atas kegiatan yang diadakan ini. Saya juga sempat berkunjung di akhir-akhir bulan suci Ramadan lalu ke kantor PCNU PPU, mencoba menyampaikan terkait beberapa hal serta niatan saya, alhamdulillah disambut pula dengan sangat hangat dan sampailah dengan adanya acara ini,” terangnya.

Ia juga berkeinginan terjadinya kolaborasi antara PCNU dengan dirinya, agar dapat membangun umat yang lebih solid lagi khususnya di PPU. Serta PCNU dapat bekerjasama pada proses Pembangunan PPU khususnya. Tidak lupa juga ia menyampaikan terkait dirinya yang merupakan seorang pengusaha serta menyampaikan profil singkat dirinya kepada para tamu undangan yang turut hadir.

“Saya juga mengajak kepada seluruh PCNU dapat berkoborasi Bersama, dalam membangun umat di PPU serta  turut serta dalam proses Pembangunan PPU saat ini. Agar PPU sendiri tidak tertinggal atas hadirnya IKN kelak,” pungkas Mudyat. (NRD)Foto: Bakal Calon Bupati PPU, Mudyat Noor saat gelaran acara, Minggu (5/5/2024). (Deddy/RadarMedia)

Pewarta : Dedy
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img