spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dosen STITEK Bontang Sukses Berkolaborasi dengan Beberapa Dosen di Perguruan Tinggi Nasional

ZULKIFLI, S.Pd.I., M.Pd., C.PHT.

Penulis, Peneliti, Mubalig, Dosen & Pemerhati Pendidikan & Dakwah

Semangat harus selalu ditumbuhkan, kemampuan menulis harus selalu diasah dan dilatih. Itulah prinsip yang dimiliki oleh salah satu dosen STITEK Bontang  yang aktif menulis buku sejak tahun 2018 silam. Lebih lanjut ia mengatakan bahwa menulis merupakan proses berbicara di atas kertas. Karena proses menulis diperlukan sebuah kemampuan menuangkan gagasan, pendapat melalui penggunaan kaidah kebahasaan dan sistematika penulisan yang tepat.

Menurut penulis, menekuni profesi sebagai seorang dosen memiliki tantangan tersendiri. Salah satu tugas dan tantangan dosen ialah berkewajiban untuk mentransformasi, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan.

Karya buku Chapter tersebut berjudul “Digitalisasi Sebagai Pengembangan Model Pembelajaran.” Buku ini ditulis oleh sejumlah dosen diberbagai perguruan tinggi umum (PTU) di Indonesia.

Salah satu pandangan dan argumentasi yang disampaikan oleh penulis, bahwa di abad 21 para pendidik harus dapat beradaptasi sekaligus mampu berinovasi sehingga peran guru dan dosen akan semakin maksimal dan semakin besar berkontribusinya dalam membangun tatanan sosial, agama, ekonomi, budaya, dan politik, serta pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (Zulkilfi, 2022: 23). (***)

BACA JUGA :  Kemuliaan Kiprah Perempuan hingga Menjadi Ahli Surga

Info lebih lanjut, buku tersebut dapat diakses melalui google scholar.

IDENTITAS:
Nama Penulis : Zulkifli (Penulis Bab III)
Penerbit : PT. Global Eksekutif Teknologi
ISBN : 978-623-8004-07-2
Tanggal terbit : 2022/9/12
Jumlah halaman  : 136 halaman

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img