spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Staf Humas dan Protokol Setkab PPU Ikuti Bimtek Keprotokolan Pemprov Kaltim

PPU – Staf Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Setkab Penajam Paser Utara  (PPU) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Keprotokolan yang diselenggarakan Pemprov Kaltim.

Dalam kesempatan ini, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi berpesan tugas penting dan peran protokol dan humas yang diemban.  Bimtek digelar di Hotel Grand Senyiur Balikpapan, Rabu (15/3/2023) malam dirangkai dengan Rapat Koordinasi (Rakor) Materi dan Komunikasi Pimpinan.

Dalam sambutannya, Hadi menyampaikan pesan kepada para pegawai bagian keprotokolan dan kehumasan se-Kaltim terkait peran penting kehumasan. “Pertama, setiap kita punya misi dalam kehidupan,” ucapnya.

Menurutnya, misi akan mendorong setiap pegawai akan bekerja maksimal dan penuh semangat. Staf yang bekerja dengan visi dan misi tidak akan membeda-bedakan pemimpin yang dilayaninya.

Apalagi tugas sebagai bagian humas dan protokol akan selalu melayani pemimpin yang berganti-ganti. Baik dari latar partai maupun gaya kepemimpinan yang pasti berbeda-beda. “Setiap staf protokol dan kehumasan harus memiliki orientasi untuk kepentingan yang lebih besar,” tegas Hadi.

“Orientasi besarnya itu adalah membangun bangsa dan negara, serta Kaltim lebih maju dan lebih besar,” sambungnya.

Pesan kedua, agar seluruh staf protokol dan kehumasan bekerja dengan sepenuh hati akan melahirkan kerja yang tulus, ikhlas, dan dengan kesungguhan hati. Pesan lain yang disampaikan juga terkait bagian protokol dan kehumasan yang harus mengerti situasi dan kondisi. Jadi perlu memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan terakhir, harus tertib administrasi.

“Saya sudah empat tahun di sini (menjadi Wakil Gubernur Kaltim). Alhamdulillah, saya amati, semua staf humas dan protokol sudah bekerja sepenuh hati,” tuturnya.

Sementara itu, narasumber rakor mendatangkan Guru Besar Universitas Airlangga Surabaya Prof Hendri Subiyakto dan Kris dari Grup Metro, M Hasanuriski dari Badan Otorita IKN yang pernah menjadi staf protokol Kemendagri.

Giat dirangkai dengan Rakor dan Bimtek 15-16 Maret. Dilanjutkan study tour ke Biro Prokopim Pemprov Jabar, (17-19 Maret).

“Acara ini diikuti 150 peserta. Terdiri dari Bagian Materi dan Komunikasi Pimpinan (MKP) dan Keprotokolan se-Kaltim,” tutup Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Kaltim, Syarifah Alawiyah. (ADV/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img