spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Setelah 15 Tahun, Pemprov Kaltim dan Australia Lanjutkan Kerja Sama Bidang Kesehatan

SAMARINDA – Demi meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di bidang pendidikan kesehatan, Pemerintah Provinsi kembali meneken perjanjian kerja sama dengan The University of Adelaide Australia. Bukan untuk yang pertama, namun sudah berjalan 15 tahun lamanya.

Kerja sama ini ditandai dengan Pendatanganan Memorandum of Understanding (Mou) yang dilaksanakan di Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gajah Mada, Samarinda. Kerja sama ini meliputi bidang pendidikan, kesehatan dan penelitian serta yang lain-lain.

“Ini bukan kerja sama yang pertama. Kerja sama kita sudah berlangsung selama 15 tahun. Jadi, MoU ini sifatnya hanya memperbarui kerja sama yang sudah ada,” terang Sekda Provinsi Kaltim Sri Wahyuni di Samarinda, Minggu (21/4/2024).

Sebagai salah satu orang yang menandatangi berkas kerja sama tersebut, Sri Wahyuni menjelaskan mengenai pelatihan pencegahan tenaga kesehatan dan bagaimana dapat melakukan pengendalian sebelum sesuatu terjadi.

“Bukan pada kuratifnya atau pengobatannya, sehingga tidak sedikit-sedikit kuratif atau pengobatan,” lanjutnya.

Diketahui, tahun lalu Pemprov telah mengirimkan delegasi untuk melakukan pelatihan di Australia. Ini mengindikasikan sebuah langkah kerja sama untuk mengupayakan pelayanan kesehatan yang mumpuni.

Kemudian, perwakilan dari Australia yang menandatangi kerja sama ialah Prof. David Lewis, Acting Executive Dean, Faculty of Sciences, Engineering and Technology. Selain SDM, keuntungan dari kerja sama ini ialah tenaga kesehatan Kaltim dapat melakukan penelitian yang didukung oleh pemerintah hingga pendidikan tinggi Australia.

“Kita mendapat pendampingan supervisi hingga penelitian, terkait pendidikan dan kesehatan di Kaltim dari pihak The University of Adelaide Australia,” jelasnya.

Pemprov Kaltim akan terus melakukan evaluasi sembari terus mengupayakan kerja sama yang baik antara Kalimantan Timur dengan pihak Australia.

Penandatanganan kerja sama itu dihadiri oleh sejumlah perwakilan perguruan tinggi Kaltim dan Universitas Airlangga Surabaya, dirangkai dengan penyerahan cenderamata

oleh Sekda Sri Wahyuni kepada Acting Executive Dean, Faculty of Sciences, Engineering and Technology Professor David Lewis. (Adv/ Dinkes Kaltim)

Pewarta : Khoirul Umam
Editor : Nicha R

16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img