spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Satgas TMMD Kodim 0912 Kubar Lakukan Pengecoran Jalan di Kampung Kelian

KUTAI BARAT – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Wiltas ke-119 Kodim 0912 Kutai Barat terlihat mulai melakukan pemotongan besi untuk pengecoran jalan di Kampung Kelian, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Ruas jalan yang menjadi sasaran fisik TMMD di Kampung Kelian adalah jalan sepanjang 638,6 meter,  lebar 5 meter dan tebal 20 cm.

Anggota Satgas TMMD ke-119, Sertu Jumhari mengajak seluruh personel untuk tetap bersemangat dalam bertugas demi membangun dan meningkatkan mobilitas serta perekonomian masyarakat. Hal ini juga untuk mendukung pertahanan nasional melalui karya bhakti TTMD Kutai Barat tahun 2024  Kodim 0912 Kubar.

Dijelaskan, TMMD ke-119 bertujuan membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan fisik dan non fisik. Selain itu, guna memantapkan kemanunggalan TNI-rakyat dalam rangka menyiapkan Ruang, Alat dan Kondisi (RAK) juang yang tangguh.

Dandim 0912 Kutai Barat, Letkol Czi Eko Handoyo menerangkan, sasaran program nonfisik selama TMMD berupa kegiatan penyuluhan. Misalnya, mengenai bela negara dan wawasan kebangsaan, Kamtibmas, bahaya narkoba, pertanian, ketahanan pangan, penanggulangan bencana, dan pengetahuan KB Kes(Stanting).

BACA JUGA :  Pria di Ngeyan Asa Ditemukan Tewas, Polres Kubar Lakukan Penyelidikan

Diharapkan, dengan kehadiran TNI pada kegiatan TMMD ini dapat membantu pemerintah daerah  dalam melaksanakan percepatan pembangunan, dan terjadi pertumbuhan ekonomi melalui pembuatan akses jalan.

Untuk di ketahui,TMMD ke-119 tahun 2024 akan dibuka secara resmi oleh Bupati Kutai Barat FX Yapan melalui Apel TMMD ke-119 pada hari Selasa (20/2/2024) pukul 08.00 Wita di lapangan Kodim 0912 Kubar, Jalan Gajah Mada Kecamatan Barong Tongkok.

Pewarta : Ichal
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img