spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Polsek Bontang Selatan Rutin Patroli Malam

BONTANG – Guna mencegah tindak kriminal pada malam hari, Polsek Bontang Selatan meningkatkan kegiatan patroli malam hingga dini hari, Senin (22/1/2023).

Patroli malam tersebut dilakukan, guna mengantisipasi terjadinya rawan kejahatan pada malam hari. Dilaksanakan oleh KSPK bersama anggota jaga.

“Pelaksanaan patroli malam hari oleh Personil Polsek Bontang Selatan dalam upaya pencegahan dan antisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas, terutama tindak pidana 3C (curat, curas dan curanmor) maupun gangguan kamtibmas lainnya ” ujar Kapolsek Bontang Selatan, AKP Abdul Khoiri.

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan, terutama pada objek vital, pemukiman penduduk pada jam rawan malam hari, agar masyarakat merasa aman dan nyaman. Kehadiran anggota polri di lapangan dalam menjaga wilayahnya tetap aman kondusif.

“Pelaksanaan patroli malam hari merupakan perintah dan penekanan dari pimpinan, sebagai upaya meminimalisir terjadinya kriminalitas pada malam hari, ” terang AKP Abdul Khoiri.

Dilaksanakan juga kegiatan dialogis dengan masyarakat. Mengajak untuk ikut menjaga keamanan, juga menjaga kesehatan dan berpola hidup sehat, dengan menerapkan protokol kesehatan. (hms)

BACA JUGA :  Pembatasan Kegiatan Kembali Diberlakukan, Wali Kota Bontang Keluarkan SE PPKM Level 1
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img