spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas Resmi Dibuka Mulai 20 Februari, Cek Alur Pendaftarannya

SAMARINDA – Pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) 2023 resmi dibuka. Untuk mahasiswa, pendaftaran dibuka sejak 20 Februari hingga 31 Maret 2023. Sedangkan, bagi siswa akan dibuka mulai 1 Maret hingga 7 April 2023.

Pengumuman resmi dibukanya pendaftaran BKT disampaikan Ketua Badan Pengelola (BP-BKT) Iman Hidayat melalui akun resmi instagram Pemprov Kaltim, Jumat (10/2/2023).  Laman pendaftaran hanya melalui situs  https://beasiswa.kaltimprov.go.id/.

“Diharapkan kepada pendaftar untuk membaca dan memahami terlebih dahulu syarat dan ketentuan yang ada didalam petunjuk teknis. Silahkan mempersiapkan dokumen yang diperlukan atau dipersyaratkan, sesuai ketentuan yang ada,” beber Imam.

Petunjuk teknis untuk masing-masing kategori dan jenis beasiswa bisa diakes melalui situs https://beasiswa.kaltimprov.go.id/. “Petunjuk teknis ini bisa dilihat mulai tanggal 14 Februari 2023,” sebutnya.

Imam menyebutkan jika terdapat perubahan petunjuk teknis (juknis). Itu terjadi akibat pada periode sebelumnya, banyak dari calon pendaftar gugur karena kesalahpahaman juknis itu sendiri.

“Untuk jenis beasiswa tetap sama dengan tahun-tahun sebelumnya yakni Kaltim Tuntas Mahasiswa, Kaltim Stimulan Mahasiswa, Kaltim Stimulan Siswa dan juga sub kategori lainnya,” tuturnya.

Dikatakannya, perubahan hanya terletak pada petunjuk teknis, tapi tidak terlalu banyak perubahan. “Dalam juknis terbaru ini lebih detail isinya, hal itu menghindari kesalahpahaman dan kekeliruan yang dilakukan saat melakukan pendaftaran,” sebutnya.

Soal anggaran, Imam mengatakan, anggaran beasiswa tahun 2023 ini sebanyak Rp 375 miliar. Nilainya lebih besar dibandingkan tahun 2022 sebesar Rp 304 miliar. Ada peningkatan anggaran beasiswa yang dikeluarkan untuk program di tahun ini.

BP-BKT saat ini masih memiliki kendala dalam penyaluran beasiswa. Salah satunya, mengenal jarak yang jauh dari beberapa sekolah yang terpencil. Untuk mengantisipasinya, BP-BKT akan melakukan sosialisasi secara daring dengan dinas pendidikan setempat, serta pengurus sekolah. (mk)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img