spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

MUI Bontang Silaturahmi dengan Wali Kota

BONTANG – Wali Kota Bontang Basri Rase didampingi Wakil Wali Kota (Wawali) Najirah mengadakan silaturahmi dengan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bontang, Jumat (8/4/22) di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang. Ikut hadir Kepala Kemenag Bontang dan Sekda Bontang.

Wakil Ketua MUI, Misbahul Munir mengajak semua pihak menghindari perpecahan dan radikalisme.  “Kita adalah wadah pemersatu bangsa, jadi sudah sewajibnya kita menjauhi hal-hal yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa,” ucap Misbahul.

Sementara, Wali Kota Bontang Basri Rase menuturkan MUI memiliki banyak peran penting di Kota Bontang.  “Saya berharap MUI dapat menjadi wadah pemersatu bangsa dan umat karena Bontang ini beragam agama, suku, maupun budaya,” ucap Basri.

Ia juga mengharapkan silaturahmi MUI dengan pemerintah dapat terus berjalan dengan baik. “Kalau perlu untuk berdiskusi, silahkan datang ke tempat saya, pintu terbuka untuk kita semua saling berdiskusi. Apapun itu untuk kemajuan bersama pasti saya menerima dengan senang hati,” tutup Basri.

Sebagai informasi, dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan sebanyak 117 jas MUI dari Pemkot Bontang. (kmf)

BACA JUGA :  Korban Kebakaran di Telihan, Setelah Putranya, Ayahnya Meninggal Dunia
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img