spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Miliki Potensi Wisata Alam, Sopan Sopian Dorong Pengembangan Pulau Nusa Tuna

TENGGARONG – Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Sopan Sopian, mendorong potensi yang berada Kecamatan Muara Muntai, tepatnya berada di Desa Kayu Batu. Yakni potensi wisata alam Pulau Nusa Tuna atau Pulau Pasir Putih, yang berada dekat dengan danau dan sungai Mahakam.

“Jika dikembangkan pulau tersebut memiliki berbagai potensi wisata alam, karena disana yang pertama ada ciri khas tanaman-tanaman endemik, kemudian tanaman anggrek dan lainnya,” ungkap Sopan.

Ia mengatakan, untuk Pulau Nusa Tuna itu memang kami dengan pemerintah Desa Kayu Batu ada perencanaan untuk mengembangkan obyek wisata tersebut yang lokasinya di Desa Kayu Batu Kecamatan Muara Muntai.

Akses pun menjadi salah satu fokus pembangunan yang akan dikerjakan. Terutama dari jalan menuju lokasi potensi wisata. Dengan pilihan hanya untuk berjalan kaki atau untuk diperuntukkan sepeda motor.

“Kalau mereka inginnya mobil bisa menuju ke sana tapi infrastruktur akses kesana yang belum memadai, atau hanya membuat seperti jembatan layang menuju pulau tersebut, ” terangnya.

Ia menambahkan, jika potensi wisata alam ini bisa dikembangkan, maka wisatawan yang datang selain mendapatkan keindahan alam juga bisa menemui hewan yang dilindungi disana seperti bangau tong tong, bangau putih dan lainnya. (adv)

Penulis : Muhammad Rafi’i
Editor : Nicha Ratnasari

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img