spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KPU Kubar Targetkan Rapat Pleno Tingkat Kabupaten Rampung dalam 2 Hari

KUTAI BARAT – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Barat (Kubar) telah menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu Serentak tingkat Kabupaten Tahun 2024. Acara tersebut digelar di Hotel Sidodadi, Kelurahan Simpang Raya, Kecamatan Barong Tongkok, Sabtu (24/2/2024) sekitar pukul 10.00 Wita.

Ketua KPU Kutai Barat, Arkadius Hanye mengatakan, rapat pleno ini merupakan tindak lanjut dari rapat pleno tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang rampung di 16 kecamatan pada tanggal 22 Februari 2024 lalu.

“Kemarin kita sudah melakukan sinkronisasi data dari KPU dan PPK sampai pukul 06.00 Wita pagi tadi. Sehingga akhirnya, kita siap melakukan rekapitulasi penghitungan suara tingkat kabupaten hari ini,” kata Arkadius Hanye kepada pewarta di Kutai Barat.

Sesuai mekanisme pleno, Arkadius menyebutkan bahwa masing-masing PPK nantinya akan membacakan hasil penghitungan suara di tingkat kecamatan. Kemudian diberikan kesempatan, baik kepada KPU, Bawaslu maupun peserta Pemilu untuk menanggapi hasil tersebut.

“Jadi mekanismenya adalah, setiap PPK akan membacakan lima jenis pemilihan sekaligus, secara berurutan. Seperti hari ini kan, yang duluan itu dari PPK Long Iram. Jadi kita pengelompokannya per dapil, karena mereka membacakan ini dari Presiden sampai ke DPRD Kabupaten,” jelas Arkadius.

BACA JUGA :  Kantor UPBU Melalan Gelar Rapat Komite Keamanan dan Keselamatan Penerbangan

Waktu pelaksanaan Rapat Pleno Tingkat Kabupaten ini, lanjut Arkadius, ditargetkan selesai selama dua hari, berdasarkan pengalaman dari rapat pleno tingkat PPK.

“Karena yang di baca ini komponennya sama, mulai dari data pemilih sampai suara tidak sah dan total. Nah itu, memang memakan waktu 15-20 menit untuk setiap pemilihan, kalau ada tanggapan atau sanggahan mungkin bisa lebih,” lanjutnya.

“Jadi kalau kita melihat ini sebenarnya, mungkin bisa sampai dua hari,” pungkas Ketua KPU Kubar Arkadius Hanye.

Pewarta : Ichal
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img