spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kasus Covid Merangkak Naik, Polsek Bontang Barat Terus Operasi Yustisi Penerapan Prokes

BONTANG– Selain menjalankan tugas utama pengamanan dan ketertiban masyarakat, Kepolisian Sektor (Polsek) Bontang Barat juga rutin melaksanakan operasi yustisi pendisiplinan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan (prokes).

Kapolsek Bontang Barat Iptu M Yazid mengatakan, anggotanya  melakukan patroli rutin yang ditingkatkan untuk menciptakan kondisi wilayah aman yang dilaksanakan pada siang dan malam hari. Untuk patroli cipta kondisi Polsek Bontang Barat pelaksanaannya bersama lintas sektor seperti Trantib Kecamatan, Kelurahan dan Satpol PP.

“Sasarannya beda-beda, terkait kerumunan masyarakat, terkait kegiatan masyarakat,” kata Yazid, Jumat (5/8/2022).

Cipta kondisi juga dijalankan di wilayah rawan banjir  seperti wilayah Kelurahan Telihan, yang nantinya berkoordinasi dengan dinas terkait untuk ditindaklanjuti. “Kita melakukan pengecekan di daerah rawan banjir dan rawan longsor di titik Telihan, Kanaan maupun jalan Flores,” papar Yazid.

Ditambahkannya, kegiatan  dilaksanakan tetap berkoordinasi dengan Polres Bontang sebagai bagian evaluasi.

“Karakteristik Kamtibmas di wilayah Bontang Barat berjalan aman dan kondusif. Bagaimana kita dalam menciptakan kondusivitas Kamtibmas bukan hanya personel Polsek Bontang Barat, tapi melibatkan lembaga swadaya dan unsur pemerintah kecamatan Bontang Barat dengan pendekatan persuasif,” ungkapnya.

Sementara untuk pemantauan zona merah Covid-19 di wilayah Bontang Barat, Yazid mengatakan, pihaknya terus melakukan edukasi kepada masyarakat terutama  di tempat keramaian.

“Sasaran masyarakat, terutama mereka yang ada di kerumunan. Dengan membagikan masker dan imbauan bahwa saat ini laju Covid-19 meningkat, agar masyarakat patuh dan taat pada prokes,” tambahnya. (yah)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img