spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Jangan Longgar Prokes, Dalam Sepekan Kukar Loncat ke PPKM Level 2

JAKARTA – Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mencatatkan prestasi tersendiri dalam penanganan Covid-19. Kukar yang pekan lalu termasuk kabupaten/kota yang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4, kini turun drastis menjadi PPKM level 2.

Sementara Balikpapan yang pada evaluasi PPKM pekan lalu juga level 4, berdasar data terbaru Satgas Penanganan Covid-19, kini menjadi level 3. “Di Kalimantan Timur, Balikpapan turun ke Level 3, Kukar turun ke Level 2,” kata Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto, Senin (27/9/2021).

Airlanggga yang berbicara dalam keterangan pers terkait hasil rapat terbatas PPKM, yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden menambahkan, secara umum tren penurunan jumlah kasus positif Covid-19 di Jawa-Bali juga terjadi di luar Jawa-Bali.

Bila pada 13 Agustus 2021, provinsi PPKM Level 4 jumlahnya mencapai 11 provinsi, pada 26 September 2021 sudah tidak ada lagi, atau turun ke level 3 atau level 2. Adapun PPKM Level 3 berlaku di Provinsi Bangka Belitung, Kaltim, Kaltara, dan Papua. “Untuk level 2 sebanyak 21 provinsi,” sambung Airlangga.

Di tingkat kabupaten/kota, lanjut dia, untuk PPKM Level 4 yang pada 8 Agustus 2021 jumlahnya mencapai 132, data terbaru tanggal 26 September 2021 tinggal 1 kabupaten/kota. Untuk periode yang sama, level 3 dari sebelumnya 215 kabupaten/kota sekarang tinggal 76 kabupaten/kota. Level 2, dari 39 kabupaten/kota sekarang melonjak menjadi 275 kabupaten/kota. “Sedangkan PPKM Level 1 sekarang berlaku di 34 kabupate/kota,” jelas Airlangga. (prs)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img