spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Isran Noor Mundur dari NasDem, Irwan: Demokrat Siap Sambut Kembali dengan ‘Karpet Merah’

SAMARINDA – Ketua DPD Partai Demokrat Kaltim, Irwan, menyatakan kesiapannya menyambut kembali Isran Noor ke partainya dengan ‘karpet merah’. Ini menyusul kabar mundurnya Isran Noor dari jabatan Ketua DPD Partai NasDem Kaltim.

Irwan “Fecho” mengatakan, Isran Noor adalah tokoh nasional yang berpengaruh di Kaltim. Ia mengapresiasi kontribusi Isran Noor dalam mengembangkan daerah, terutama dalam mengawal pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Kaltim.

“Kami melihat itu sebagai hak politik Pak Isran dan kami menghormati keputusannya. Tetapi kami juga berharap Pak Isran tetap berpolitik, karena beliau sangat dibutuhkan Kaltim,” ujar Irwan kepada Mediakaltim.com, Sabtu (11/11/2023).

Legislator DPR RI, mengaku masih memiliki hubungan baik dengan Isran Noor, yang pernah menjadi kader Partai Demokrat sebelum bergabung dengan Partai NasDem.

Ketua DPD Demokrat Irwan bersama Gubernur Kaltim Periode 2018-2023 Isran Noor

Ia mengingatkan, saat pelantikan dirinya sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Kaltim, Isran Noor masih menunjukkan rasa sayang dan perhatian pada partainya.

“Beliau adalah pemimpin yang sukses, bersahaja, bijaksana, dan visioner. Demokrat sangat terbuka untuk menyambut beliau kembali ke rumah, ke Partai Demokrat. Kami siap menyiapkan karpet merah, bahkan tarian sambutan, untuk beliau. Kami punya banyak ruang untuk beliau, baik di DPP maupun di daerah,” tuturnya.

Irwan menambahkan, dirinya tidak tahu apakah Isran Noor akan kembali berpolitik atau tidak. Yang jelas, ia mengatakan, bahwa Demokrat siap menjadi rumah untuk perjuangan mantan Gubernur Kaltim Isran Noor.

“Saya pribadi, hanya ingin menyampaikan bahwa kami selalu siap dan terbuka untuk beliau. Dan tentunya kami menghargai apapun pilihan beliau,” pungkas Irwan. (eky)

Editor: Agus S

16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img