spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Harap Perempuan Berpartisipasi di Lembaga Legislatif


TANJUNG REDEB – Wakil Ketua I DPRD Berau, Syarifatul Syadiah mengharapkan partisipasi perempuan di lembaga legislatif meningkat. Sebab, ia menilai kehadiran perempuan sangat penting di berbagai aspek.

Dirinya kengungkapkan, penting untuk mengadvokasi agar perempuan hadir di berbagai aspek baik hukum, sosial, ekonomi dan politik. “Perempuan juga sebagai penentu bangsa ini, kita harus memastikan keterlibatan perempuan dalam berbagai aspek,” katanya.

Pada Pemilu 2024, Syarifatul mendorong agar perempuan aktif dalam kontestasi politik tahun depan. “Pada Pemilu 2024, perempuan harus mengambil peran untuk menentukan kehidupan bangsa yang lebih baik di masa yang akan datang,” terangnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, tak hanya mendorong peningkatan partisipasi perempuan. Namun, keterlibatan “Srikandi” di kontestasi politik juga harus dibarengi kemampuan dan kapabilitas yang mumpuni.

“Sehingga tak hanya menjadi pemanis semata atau sekedar memenuhi kuota partisipasi perempuan sebesar 30 persen. Jadi harus punya kemampuan politik sesuai dengan aturan hukum yang berlaku,” pungkasnya. (adv/dez)

BACA JUGA :  Jangan Ada Diskriminasi Pendidikan, Madri: Semua Anak Berhak Sekolah 
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img