spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bontang Selatan Peringati Maulid Nabi

BONTANG – Pemerintah Kecamatan Bontang Selatan memperingati Maulid Nabi Muhammad saw pada Jumat (4/11/2022). Kegiatan ini berlangsung di Kantor Kecamatan Bontang Selatan dan dihadiri pegawai serta sejumlah lurah di wilayah tersebut.

Camat Bontang Selatan Kamsal mengatakan, walaupun sudah lewat Oktober, namun memperingati kelahiran nabi tidak pernah terlambat. “Karena ini termaksud dalam kebaikan. Bentuk kecintaan kita kepada Yang Maha Esa dan kepada rasul,” jelasnya.

Peringatan maulid ini turut mengundang penceramah dari Penajam Paser Utara, yaitu Ustaz Arbain Nawawi. “Beliau memberi ilmu mengenai istiqomah, bersyukur serta menjaga lisan dalam hal apapun,” ujarnya.

Selain memperingati Maulid Nabi, sebelumnya Kecamatan Bontang Selatan juga rutin mengadakan pengajian sebulan sekali. Pengajian kali ini dilaksanakan bersamaan dengan Maulid Nabi. Kamsal juga menjelaskan bahwa Maulid Nabi bukan hanya memperingati, tapi jadi ajang untuk benambah ketakwaan.

“Saya ingatkan pegawai kecamatan, sebaiknya bersabar dalam melayani masyarakat. Sehingga kelak dapat menjadi sebuah amalan,” ucapnya. (adv/sya)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img