spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berdedikasi Tinggi pada Negeri dan Pekerjaan, 352 PNS Dianugerahi Satyalancana Karya Satya

BONTANG – Pemberian penghargaan berupa tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya (SLKS) XXX Tahun, XX tahun dan X tahun yang telah dianugrahkan kepada PNS, dimaksudkan untuk menghargai Pegawai Negeri Sipil  yang telah bekerja dengan penuh kesetiaaan kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara dan Pemerintah.

Semua itu dilaksanakan dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus menerus dengan tujuan untuk menumbuhkan kebanggaan, sikap keteladanan, semangat kejuangan dan memotivasi diri dalam  meningkatkan darma bhakti kepada Bangsa dan Negara.

Pemerintah Kota Bontang melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia  (BKPSDM) telah melaksanakan  kegiatan penganugerahan tanda kehormatan SLKS, yang diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Bontang dr Hj Neni Moerniaeni, SpOG, pada Kamis, 6 Agustus 2020 lalu, bertempat di pendopo rumah jabatan Wali Kota Bontang.

Dalam sambutannya Wali Kota Bontang berpesan agar seluruh ASN di Kota Bontang senantiasa meningkatkan kualitas kinerja dan mutu pelayanan kepada masyarakat. Tingkat kepedulian dan daya respons dalam menyelesaikan setiap permasalahan dalam lingkup tugas masing-masing juga harus didukung dengan kelengkapan kualitas perangkat kerja dan sumber daya aparatur yang mumpuni.

Setiap ASN juga dituntut selalu berinovasi dengan kreativitas yang andal, sehingga akan meningkatkan efisiensi dan efektivitas pencapaian target-target yang telah direncanakan. ASN juga diharuskan menjadi teladan di tengah masyarakat, dan selalu menciptakan keharmonisan dalam rumah tangga, keluarga dan lingkungan.

Sebelumnya Kepala BKPSDM Kota Bontang Drs Sudi Priyanto, M.Si dalam laporannya menyampaikan bahwa melalui  pembahasan Tim Peneliti Pemberian Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kota Bontang berdasarkan Surat Keputusan Wali Kota Bontang Nomor 128 Tahun 2019, dilakukan verifikasi berkas yang telah masuk ke BKPSDM Kota Bontang dan dihasilkan sebanyak 352 berkas yang berhak mendapatkan Satyalancana Karya Satya dengan rincian  :
–  Untuk XXX tahun =   25 berkas
–  Untuk XX tahun  =   17 berkas
–  Untuk X tahun   = 310 berkas

Selanjutnya dari hasil verifikasi Tim Peneliti tersebut, pemberian Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kota Bontang sebanyak 352 Pegawai Negeri Sipil Kota Bontang tersebut kita usulkan untuk mendapatkan penghargaan berupa tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya ke Kementrian Dalam Negeri.

Syukur Alhamdulillah, Berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 125/TK/Tahun 2019, usulan Penerima Penghargaan berupa Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya bagi Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kota Bontang sebanyak 352 orang dapat diterima seluruhnya.

Meskipun demikian, pengurusan penghargaan SLKS yang dilakukan melalui koordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia dan Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia baru dapat diselesaikan pada Desember 2019. Rencana acara penganugerahan SLKS tersebut sempat tertunda karena pandemi Covid-19, yang menyebabkan berbagai penyesuaian pola kerja di lingkungan Pemerintah Kota Bontang.

Penyerahaan penghargaan memperhatikan protokol kesehatan, dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19. Hal tersebut termasuk adanya penyesuaian acara, seperti pelaksanaan penyerahan penghargaan secara simbolis, pembatasan jumlah peserta, dan mengoptimalkan durasi pelaksanaan acara,  tanpa mengurangi makna penting dari penyerahan penghargaan SLKS itu sendiri.

Lencana dan sertifikat bagi penerima penghargaan SLKS ini, disamping yang diundang dan hadir pada kesempatan kali ini, juga akan disampaikan dan diberikan kepada PNS Penerima  melalui pengelola kepegawaian dari masing-masing OPD, berkoordinasi dengan Sub Bidang Pembinaan dan Kinerja Pegawai BKPSDM Kota Bontang.

Kiranya tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya ini dapat dikenakan pada pakaian dinas disaat menghadiri hari-hari besar kenegaraan seperti  upacara memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia  17 Agustus tahun 2020 lalu. (adv/red2)

16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img