spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Banjir, Satu Keluarga di Batu Ampar Terpaksa Dievakuasi

BALIKPAPAN – Hujan deras yang mengguyur Kota Balikpapan sejak Sabtu (8/10/2022) sekitar pukul 23.30 Wita, membuat sebagian wilayah di Balikpapan Utara terendam banjir. Salah satunya di kawasan Perum Sosial, Batu Ampar, Balikpapan Utara pada Minggu (9/10/2022) pukul 03.00 Wita.

Air yang menggenang dengan ketinggian mencapai sedengkul orang dewasa ini membuat sejumlah warga tidak bisa beristirahat. Bahkan satu keluarga yang terdiri atas ibu, bapak dan dua anak yang berusia 3 tahun dan 4 bulan harus dievakuasi oleh petugas gabungan dari Polairud Polresta Balikpapan, BPBD Kota Balikpapan, Banda Indonesia, SAR Balikpapan dan sejumlah relawan.

“Kita mendapat laporan dari Ketua RT setempat jika terdapat salah satu warganya yang terjebak banjir. Jadi kita langsung bantu untuk mengevakuasi,” ujar Kasatpolair Polresta Balikpapan, AKP Kasianto.

Lanjut Kasianto, satu keluarga tersebut saat dievakuasi dalam keadaan kedinginan lantaran tempat tinggalnya berada di dataran rendah, sehingga air tergenang cukup tinggi. “Kondisinya sih masih baik-baik aja sampai kita evakuasi ke tempat yang lebih aman,” jelasnya.

Sampai pukul 05.00 Wita, unsur kebencanaan masih bersiaga di lokasi Perum Sosial Batu Ampar, Balikpapan Utara untuk menunggu kondisi banjir. Pasalnya, banyak warga yang tinggal di lokasi tersebut.

Hingga berita ini dimuat, Kota Balikpapan masih diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi, dan menyebabkan beberapa lokasi tergenang air. (Bom)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img