spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Antisipasi Ketersediaan Stok Elpiji 3 Kg, Pertamina Gelar Operasi Pasar

BALIKPAPAN – Dalam rangka memastikan kelancaran penyaluran Elpiji 3 kg di masyarakat, PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan melaksanakan Operasi Pasar (OP) di 6 kecamatan dan 22 Kelurahan di Kota Balikpapan serentak pada tanggal 13 – 14 Januari 2024 dengan melibatkan 11 agen Elpiji.

Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Arya Yusa Dwicandra, mengatakan, selain dilaksanakan di kota Balikpapan, OP Elpiji 3 kg secara bersamaan juga dilaksanakan di Kabupaten Penajam Paser Utara pada tanggal 14 Januari 2024 dengan melibatkan 4 agen yang menyasar 4 kelurahan yakni Kelurahan Gresik, Kelurahan Jenebora, Kelurahan Pantai Lango dan Kelurahan Sotek.

Untuk Kota Balikpapan dari 12.320 tabung Elpiji 3 kg yang disiapkan, terealisasi sekitar 11.771 dan sisanya diserahkan agen ke pangkalan sebagai stok di lapangan.

Sedangkan di Kabupaten Penajam Paser Utara, pelaksanaan OP dialokasikan sebanyak 2.240 tabung dan tersalurkan sebanyak 1.059 tabung.

“Untuk menjamin ketersediaan dan terpenuhinya kebutuhan Elpiji 3 kg subsidi untuk masyarakat sasaran, Pertamina menyelenggarakan operasi pasar yang berlangsung di 13 dan 14 Januari 2024 yang lalu,” ujarnya, Selasa (16/1/2024).

BACA JUGA :  Jual Ikan di Manggar, 6 Warga Sulbar Dilaporkan Hilang saat Berlayar Pulang

Lebih lanjut Arya menjelaskan, berdasarkan hasil OP yang dilaksanakan baik di Kota Balikpapan maupun di Kabupaten Penajam Paser Utara, terlihat bahwa kondisi pasokan di lapangan atau di masyarakat sudah terpenuhi, hal ini ditandai dengan tidak habisnya alokasi yang disiapkan dalam OP tersebut.

“Seperti diketahui bersama sesuai keputusan Pemerintah bersama Pertamina menetapkan per tanggal 1 Januari 2024 yang dapat  membeli Elpiji 3 kg hanya masyarakat yang terdaftar. Masyarakat diimbau untuk dapat mendaftarkan diri menggunakan KTP kepada Sub-Penyalur atau pangkalan resmi untuk memperoleh Elpiji subsidi 3 kg,” jelasnya.

Operasi Pasar ini juga dilakukan sebagai upaya mewujudkan komitmen Pertamina untuk memastikan distribusi Elpiji 3 kg yang tepat sasaran dan terkoordinasi serta menjaga ketersediaan pasokan, menerapkan harga sesuai Harga Eceren Tertinggi (HET) setempat dan memastikan aksesibilitas produk bagi masyarakat Balikpapan dan Penajam Paser Utara.

“Kami mengimbau kepada masyarakat sasaran yang hendak memperoleh Elpiji Subsidi 3 kg untuk mendaftarkan diri menggunakan KTP dan membeli Elpiji 3 kg di pangkalan resmi Pertamina. Selain itu, kami turut kembali mengimbau masyarakat dengan ekonomi mampu serta usaha-usaha yang tidak memenuhi ketentuan penggunaan Elpiji 3kg bersubsidi untuk dapat membeli Elpiji non subsidi yaitu Bright Gas 5,5 kg atau 12 kg,” tambah Arya.

BACA JUGA :  Kilang Pertamina Unit Balikpapan Tetap Beroperasi selama Libur Nataru

Sebagai sub holding Commercial & Trading dari PT Pertamina (Persero), PT Pertamina Patra Niaga tentunya akan terus berkomitmen memastikan kelancaran distribusi energi kepada masyarakat.

 

Penulis: Aprianto

Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img