spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Warga Takut Efek Samping, Cakupan Vaksinasi Booster di PPU Rendah

PENAJAM – Cakupan vaksinasi dosis ketiga atau booster di Penajam Paser Utara (PPU) masih rendah. Untuk meningkatkan cakupan vaksinasi, Pemkab PPU terus menggenjot sosialisasi dan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sebagai upaya membentuk kekebalan komunal.

Per Maret 2022, penerima vaksin dosis ketiga atau booster di PPU baru sekira 8,82 persen dari target sekira 152 ribu warga, yang ditentukan dari hasil kajian Dinas Kesehatan (Diskes) Kaltim.

“Memang baru segitu yang menerima vaksin ketiga,” ujar Kepala Dinkes PPU dr Jansje Grace Makisurat, Selasa, (12/4/2022).

Dari hasil analisanya, ada beberapa hal yang membuat pemenuhan target masih minim. Di antaranya, masih adanya anggapan negatif atau stigma di masyarakat atas vaksin. Kemudian, kabar tentang efek samping vaksin ketiga yang tak baik juga masih kerap menghantui persepsi masyarakat PPU.

“Pertama orang tidak suka efek sampingnya, kemudian orang juga sudah merasa cukup dengan hanya dua kali vaksin,” sebut dia.

Hal ini sangat disayangkan, mengingat pemenuhan kekebalan komunal atau herd immunity, hanya bisa terwujud bila mayoritas penduduk sudah divaksin.

BACA JUGA :  Fuel Card di PPU Resmi Berlaku, Penyaluran Bio Solar Diharapkan Tepat Sasaran

“Lagi pula, dalam rentang waktu tertentu konsentrasi dalam darah, antibodi itu sudah turun. Jadi perlu ditambah lagi, dibooster. Di Korsel aja sudah ada dosis 4,” jelas Grace.

Lebih lanjut, upaya untuk pemenuhan target itu tetap terus dilakukan. Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga dilakukan bekerja sama dengan TNI/Polri. Adapun masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi dosis ketiga, diarahkan untuk langsung ke RSUD Ratu Aji Putri Botung atau puskesmas terdekat.

Vaksinasi booster diberikan kepada warga berusia 18 tahun ke atas, dimana 6 bulan sebelumnya mendapat vaksinasi kedua. Vaksin Covid-19 yang digunakan dalam pelaksanaan vaksinasi booster akan disesuaikan produk vaksin yang digunakan dalam vaksinasi dosis pertama dan kedua. Produk vaksin yang direkomendasikan untuk booster adalah buatan Pfizer, Moderna, dan AstraZeneca.

“Sepanjang ada persediaan vaksin dosis ketiga warga pasti dilayani, dan sekarang stok vaksin penguat masih banyak,” pungkas dia. (sbk)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img