KUTAI BARAT – Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Melalan Kutai Barat (Kubar), Indra Rohman mengungkapkan, pihaknya sudah berkomunikasi dengan pihak maskapai penerbangan Wings Air tentang penambahan frekuensi penerbangan dari Melak menuju Balikpapan atau sebaliknya.
Indra Rohman menjelaskan, pihaknya mendapat tanggapan positif dari maskapai tersebut. Yakni, adanya penambahan frekuensi penerbangan Wings Air di Kubar pada bulan April mendatang.
“Direalisasikannya baru bulan April nanti. Jadi sesuai komunikasi dengan Maskapai penerbangan Wings Air, efektifnya di tanggal 3 April 2024. Jadi kita ada penambahan flight di hari Rabu,” kata Indra Rohman kepada pewarta, Selasa, (12/3/2024).
Sebelumnya menurut Indra, jadwal penerbangan Wings Air di Kubar hanya ada di hari Senin dan Jumat. Namun dengan adanya penambahan flight tersebut menjadi Senin, Rabu dan Jumat, rute Melak-Balikpapan atau sebaliknya.
Penambahan frekuensi penerbangan ini juga menurut Indra, dilakukan sekaligus mengantisipasi lonjakan penumpang menjelang dan setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah tahun 2024.
“Mudah-mudahan seterusnya, bukan hanya karena mau puasa dan Lebaran saja, tapi seterusnya. Artinya , habis Lebaran pun masih tetap dengan jadwal yang sama yakni mulai tanggal 3 April penerbangan tetap di hari Senin, Rabu dan Jumat,” ungkap Indra.
Penambahan frekuensi penerbangan ini juga mengingat setiap jadwal penerbangan pesawat Wings Air di Kutai Barat selalu terisi penuh, terutama dalam kurun waktu dua bulan terakhir sejak Februari 2024.
Bahkan awal bulan Maret ini kursi penumpang sudah terisi penuh dua tiga hari sebelum jadwal penerbangan.
“Dari Februari sampai Maret ini, yang saya tahu terkait monitoring data lalu lintas penerbangan, untuk Wings Air di hari Senin dan Jumat itu selalu full. Bahkan dari dua tiga hari sebelum jadwal penerbangan sudah penuh,” terang Indra.
Belum lagi, soal kapasitas penumpang Pesawat ATR-72 belum bisa maksimal di Kutai Barat, yakni di batasi 65 seat sehingga turut mempengaruhi tren penumpang yang tunbuh positif di Bumi Tanaa Purai Ngerimaan saat ini.
Pewarta : Ichal
Editor : Nicha R