spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Winardi, Wajah Baru DPRD Bontang Terpilih Periode 2024-2029

BONTANG – Winardi, Calon Legislatif (Caleg) terpilih yang berhasil menduduki kursi DPRD Kota Bontang periode 2024-2029, yang telah dilantik pada Kamis (15/8/2024) lalu, di Ruang Rapat Paripurna Lantai III, Sekretariat DPRD Kota Bontang.

Diketahui, Winardi adalah salah satu kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), di wilayah Dapil Bontang Utara. Bahkan dirinya memperoleh sebanyak 2.286 suara.

“Alhamdulillah, pada kesempatan kali ini saya mendapatkan amanah dari masyarakat untuk maju di DPRD Bontang,” ucapnya saat diwawancarai beberapa waktu lalu.

Saat ditanyai terkait penetapan Komisi, dirinya mengatakan jika masih menunggu hasil keputusan dari fraksi, untuk mengikuti proses yang ada.

“Kalau untuk penempatan, saya mengikut saja baiknya seperti apa. Karena semua berproses, itu kembali ke partai,” paparnya.

Sementara itu, setelah pelantikan ada beberapa proses yang berjalan, seperti pembentukan fraksi, Alat Kelengkapan Dewan (AKD), Tata Tertib (Tatib) serta lainnya.

“Jika dari basic akademi, karena saya Sarjana teknik berarti di komisi III, kalau saya secara pribadi, ataupun mau ditempatkan di komisi berapa pun saya siap,” ungkapnya.

Bahkan Winardi menyampaikan, jika kedepan nanti dirinya akan memprioritaskan pembangunan di kampung daerah-daerah pemilihan, yang dimana telah memberikannya dukungan berupa suara saat pemilu beberapa bulan lalu.

“Itu yang menjadi salah satu program saya ke depan, semoga saya bisa menjalankan amanah ini dengan baik,” tutupnya. (ADV)

Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti