spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Warga Papua Diminta Ikut Jaga Kondusivitas Bontang

BONTANG – Kasat Bimbingan Masyarakat (Binmas) Polres Bontang AKP Jonner Simanjuntak aktif menggelar kunjungan dan silaturahmi kepada tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat, termasuk warga Papua yang tinggal di Bontang.

Seperti pada Selasa (18/5/2021), AKP Jonner bersama beberapa anggotanya mengunjungi tokoh  Papua, Eli Select Ongge yang tinggal di Jalan Arief Rahman Hakim, RT 40, Kelurahan Belimbing, Kecamatan Bontang Barat.

Kunjungan AKP Jonner beserta jajaran, dalam rangka menjaga situasi dan kondisi di wilayah hukum Polres Bontang agar tetap aman dan damai. Dirinya juga meminta warga Papua yang ada di Bontang untuk turut menjaga kondusivitas Bontang, sekaligus ikut menjaga persatuan dan kesatuan serta menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Tak lupa, di akhir junjungan, pihaknya juga memberikan bantuan berupa sembako  dan masker. “Jangan lupa untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan dimanapun berada,” pesannya.

Kasubbag Humas AKP Suyono menambahkan, pihaknya meminta seluruh masyarakat dan warga Papua agar tidak mudah percaya dengan berita-berita yang ada di media sosial. “Pastikan dulu kebenaran berita tersebut dengan cara komunikasi kepada sumber yang jelas atau langsung ke kami sebagai pengemban fungsi Harkamtibmas,” tegas Suyono. (hms)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img