spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Wali Kota Mas’ud Lepas Kloter 1 Jamaah Calon Haji Kota Balikpapan

BALIKPAPAN – Kuota haji untuk Kota Balikpapan di tahun 2023 kali ini sebanyak 531 jamaah calon haji. Namun yang masuk ke dalam kelompok terbang (kloter) 1 hanya sebanyak 294 orang dan ditambah 5 pendamping dan tenaga kesehatan. Sehingga totalnya sebanyak 299 orang.

Pada kesempatan ini Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud melepas 299 jamaah calon haji yang masuk karantina di Embarkasi Haji Balikpapan, Kamis (25/5/2023) sekitar pukul 14.30 WITA di Balikpapan Islamic Center (BIC).

“Nanti masuk asrama dan besok akan diterbangkan dengan Garuda sekitar pukul 22.00 WITA. Itu satu kloter dari Balikpapan,” ujar Kepala Kemenag Balikpapan, Johan Marpaung saat mendampingi Wali Kota Balikpapan.

Lebih lanjut Johan Marpaung menjelaskan, setelah kloter 1 ini dilepas Wali Kota Balikpapan, jamaah calon haji Kota Balikpapan masih terbagi menjadi 5 kloter lagi. “Jadi ini yang pertama dan masih ada empat lagi menyusul,” jelasnya.

Dari seluruh jamaah calon haji yang terdata, Johan mengaku usia tertua jamaah calon haji berusia 92 tahun dan termuda berusia 27 tahun.”Dari jumlah hari ini yang 299 itu ada lansia dan disablitas ada 101 orang. Karena tahun ini kita fokus ke lansia khusus kloter kita,” tambahnya.

Sementara itu Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud berpesan kepada seluruh jamaah calon haji agar tetap menjaga kesehatan dan tak lupa selalu minum air agar tidak terjadi dehidrasi.

“Selain itu juga tolong jaga emosi ya Bapak-Ibu. Karena pasti lelah ibadah ini, tapi ya ini ujiannya. Jadi sekali lagi tahan-tahan emosi. Perbanyak istigfar aja ya,” ujarnya.

Rahmad pun meminta doa kepada seluruh jamaah calon haji untuk mendoakan Indonesia pada umumnya dan Kota Balikpapan khususnya agar selalu dalam kondisi yang aman dan kondusif.

“Apalagi kan mau tahun politik, biasa ini panas. Saya mohon doa-nya Bapak Ibu agar Indonesia umumnya dan Balikpapan khususnya tetap damai dan aman,” tutupnya. (Bom)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti