spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

UPTD PPA Bontang Lakukan Pendampingan pada Korban Pelecehan di Berbas Tengah

BONTANG – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pelindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kota Bontang melakukan pendampingan kepada salah satu anak berusia 12 tahun yang mengalami pelecehan di Berbas Tengah baru-baru ini.

Kepala UPTD PPA Bontang, Sukmawati mengatakan  pelaku telah diamankan pada Selasa (22/10/24) lalu. Dan kini pihaknya melakukan penjangkauan ke rumah korban.

Pihaknya melakukan asesmen atau proses pengumpulan dan pengolahan informasi yang digunakan untuk mengetahui kebutuhan seperti apa yang dibutuhkan oleh korban pasca kejadian.

“Kami akan menentukan untuk kebutuhan pendampingannya,” jelasnya saat diwawancarai, Senin (4/11/2024).

Ia menyebutkan, biasanya korban membutuhkkan pendapingan psikologi, pendampingan hukum serta pendampingan untuk mengikuti BAP di Polres Bontang hingga semua data yang dibutuhkan pihak kepolisian tercukupi.

Pendampingan psikologi juga akan dilakukan dalam kurun waktu tertentu, bisa sampai beberapa kali pertemuan agar terdapat perbaikan psikis dari korban.

“Kami sudah jadwalkan, dan sudah satu kali pertemuan dengan psikolog yang kami tentukan, jadwal selanjutnya juga sudah dijadwalkan,” tambahnya.

Penulis: Syakurah
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti