BONTANG – Memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Bontang menyelenggarakan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Seri II Kaltim, yang bertempat di area perkantoran DPRD Bontang, Jalan Moeh Roem, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan, pada Minggu (12/5/2024).
Berlangsung selama dua hari, 11 hingga 12 Mei 2024, Kegiatan ini diikuti peserta dari 9 kabupaten/kota, meliputi Bontang, Balikpapan, Samarinda, Penajam Paser Utara, Paser, Kutai Kartanegara, Berau, Kutai Timur, dan Kutai Barat.
Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, yang diwakili oleh Wakil Kepala Polres Bontang, Kompol Faisal Risa, menyatakan bahwa balap motor merupakan olahraga yang digemari banyak orang, baik pria maupun wanita. Hal ini menunjukkan bahwa olahraga ini memiliki penggemar yang luas, baik untuk kesenangan semata atau secara profesional.
“Saya sangat menyambut baik kegiatan seperti ini. Harapan kami, talenta-talenta muda dari para pembalap ini di masa depan dapat memenangkan kompetisi di tingkat yang lebih tinggi,” ungkapnya dalam sambutannya.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Bidang Olahraga Dispopar Kota Bontang, Andi Perenrengi, menambahkan bahwa di skala nasional, banyak atlet Indonesia yang telah menunjukkan prestasi membanggakan di berbagai kejuaraan dan event bergengsi. Kejurnas balap motor Indonesia semakin berkembang, salah satunya karena keberadaan OnePrix yang merupakan kejurnas balap motor bebek.
“Kejurprov balap motor ini membuktikan bahwa masyarakat sangat antusias terhadap kejuaraan balap motor, melalui semangat sportivitas, persaudaraan, dan kebersamaan yang terjalin di antara semua,” terangnya.
Event ini telah menyajikan momen-momen yang tak terlupakan dan juga mempererat tali persaudaraan antarkomunitas pecinta balap motor di Kota Bontang.
“Saya ucapkan selamat kepada seluruh pemenang di kejuaraan ini dan mengucapkan terima kasih serta penghargaan tinggi kepada Kapolres Bontang beserta jajarannya atas keberhasilan pelaksanaan Kejurprov II Balap Motor Kapolres Cup Bhayangkara Presisi di Kota Bontang,” ujarnya.
Dia juga berharap kejuaraan ini dapat menjadi agenda tahunan, yang akan terus melahirkan bibit baru yang membanggakan Kota Bontang dan memastikan regenerasi yang berkelanjutan.
“Dengan mengucapkan hamdalah, saya secara resmi menutup Kejurprov II Balap Motor Kapolres Cup Bhayangkara Presisi Kota Bontang,” pungkasnya.
Penulis: Dwi S
Editor: Agus S