spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sidak Pasar Olah Bebaya, Wabup Kutai Barat Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Lebaran

KUTAI BARAT – Wakil Bupati Kutai Barat, H. Nanang Adriani, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Olah Bebaya Melak pada Kamis (20/3/2025) untuk memastikan harga-harga bahan pokok, seperti beras, minyak goreng, telur, bawang merah, dan bawang putih, serta stok pangan lainnya, tetap aman menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.

Dalam sidak tersebut, Wakil Bupati didampingi oleh sejumlah pejabat daerah, antara lain Asisten II Setdakab H. Rakhmat, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Suhardi, Kepala Dinas Ketapang Rion, Kepala Bapenda Philip Silitonga, Camat Melak H. Asrin, dan pejabat lainnya.

Meskipun terdapat beberapa kenaikan harga, seperti telur yang naik Rp 3.000 per kilogram dan bawang putih yang naik Rp 5.000 per kilogram, harga-harga lainnya masih terpantau stabil dan terjangkau oleh daya beli masyarakat. Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati mengimbau agar pedagang tidak memanfaatkan momen peningkatan permintaan konsumen dengan menaikkan harga secara berlebihan.

“Kita harapkan pedagang tidak boleh mengambil untung terlalu besar, ambil untung tapi jangan berlebihan atau sewajarnya,” tegas H. Nanang Adriani kepada pewarta usai sidak.

Selain itu, Wakil Bupati juga menyapa para warga yang sedang berbelanja dan pedagang di pasar, serta mengimbau agar pedagang menjaga fasilitas pasar dan kebersihan di lokasi pasar untuk kenyamanan bersama.

Berdasarkan pengamatan langsung di lapangan, sejumlah pedagang mengaku bahwa harga bahan pokok relatif stabil meskipun ada beberapa bahan pokok yang mengalami kenaikan harga. Beberapa harga bahan pokok yang tercatat di pasar adalah sebagai berikut:

– Telur naik Rp 3.000 per kilogram

– Bawang putih naik Rp 5.000 per kilogram

– Ayam potong turun Rp 3.000, dari Rp 48.000 menjadi Rp 45.000

– Minyak goreng kemasan 2 liter stabil di harga Rp 45.000

– Bawang merah Rp 50.000 per kilogram

– Cabe rawit Rp 120.000 per kilogram

– Beras kemasan 5 kilogram berkisar antara Rp 85.000 hingga Rp 90.000

– Daging sapi Rp 180.000 per kilogram

Dengan harga yang relatif stabil dan kenaikan yang masih terjangkau, Pemerintah Kabupaten Kutai Barat berharap agar kondisi pasar dapat terus terjaga hingga hari-H Lebaran, serta pedagang dapat terus berusaha menjaga kelancaran distribusi dan ketersediaan barang.

Pewarta: Ichal
Editor: Nicha R

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

62.1k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img