spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Serah Terima Jabatan Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik Dijadwalkan 4 Oktober

JAKARTA – Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekretariat Daerah (Setda) Kaltim, Syarifah Alawiyah, mengatakan upacara serah terima jabatan Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim akan digelar Rabu, 4 Oktober, di Samarinda.

“Rencananya tanggal 4 Oktober, tetapi kami akan melaporkannya terlebih dahulu kepada Pj Gubernur, sesuai dengan kesiapannya,” kata Syarifah Alawiyah.

Sebagai informasi, prosesi pelantikan Pj Gubernur Kaltim telah berlangsung Senin (2/10) pagi ini pukul 08.00 WIB di Aula Sasana Bhakti Praja (SBP) di Lantai 3 Gedung C Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Jakarta Pusat.

Kantor Kemendagri sejak pagi, telah dibanjiri karangan bunga yang berisi ucapan selamat menyambut pelantikan Dr. Drs. Akmal Malik MSi sebagai Pj Gubernur Kaltim. Karangan bunga tersebut tiba menjelang pelantikan Pj Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik.

Puluhan karangan bunga dengan ucapan selamat untuk Akmal Malik berasal dari berbagai pihak, termasuk Bupati Subang, Bupati Cianjur, Kepolisian Republik Indonesia (Polri), PWNU Kaltim, Sekda Hulu Sungai Utara, Pj Wali Kota Malang, Gubernur dan Sekda Papua Tengah, serta banyak lainnya.

BACA JUGA :  Pengumuman! DPRD Kaltim Minta Kepala BPKAD Diganti

Dalam pantauan Mediakaltim.com, hadir sejumlah pejabat, di antaranya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB), Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Timur Budi Satrio Djiwandono, dan sejumlah pejabat dari Kaltim. Turut hadir juga Gubernur Kaltim sebelumnya, Isran Noor, dan Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi, yang masa jabatannya berakhir pada tanggal 30 September 2023.

Pewarta/Editor: Nicha/Agus

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img