spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sekretariat DPRD Paser Rencana Gandeng Yanarti, Siapkan Dana Pensiun Wakil Rakyat yang Baru

PASER – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser tengah merencanakan, agar setiap Anggota DPRD Kabupaten Paser periode 2024-2029 memiliki tabungan atau simpanan pasca pensiun dimasa mendatang.

Hal itu diutarakan Sekretaris DPRD Kabupaten Paser, Muhammad Iskandar Zulkarnain, sembari mempersiapkan kebutuhan atribut bagi Anggota DPRD Kabupaten Paser yang bakal dilantik pada pertengahan Agustus 2024 mendatang.

Menurutnya, Anggota DPRD Kabupaten Paser memiliki hak untuk mendapatkan dana pensiun jika diperiode mendatang yang bersangkutan tidak lagi terpilih atau berakhir sebelum habis masa jabatan. Rencananya, Sekretariat DPRD Kabupaten Paser bakal menggandeng Yayasan Purna Bakti (Yanarti).

“Jadi Yanarti ini merupakan yayasan yang dikelola oleh Kemendagri. Rencananya kami akan mendatangkan pihak Yayasan untuk sosialisasi kepada Anggota DPRD Kabupaten Paser yang baru,” kata Zulkarnain, Minggu (23/6/2024).

Dijelaskan Zulkarnain, dana purna bakti nantinya akan diterima oleh Anggota DPRD Kabupaten Paser diakhir masa jabatan. Sumbernya berasal dari dana bagi hasil atas kegiatan usaha yang dilakukan Yanarti di Jakarta.

Dana bagi hasil itu merupakan hasil dari setoran secara rutin iuran kepada Yanarti oleh masing-masing Anggota Dewan. Iuran tersebut disisihkan dari dana representasi masing-masing Anggota selama lima tahun masa jabatannya.

BACA JUGA :  Harlah Pancasila, Lamaludin: Implementasikan Nilai-Nilai yang Terkandung

“Untuk diketahui, Yanarti memiliki usaha, sehingga dana iuran dapat disebut seperti investasi dan setelah masa bakti berakhir bisa dibagi hasil,” jelasnya.

Menurut Zulkarnain, di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), baru DPRD Kabupaten Paser yang menerapkan hal itu. Kendati begitu, untuk periode 2019-2024 saat ini, tidak seluruh Anggota DPRD Kabupaten Paser berminat melakukan iuran atau nilai iuran bervariatif.

“Jadi untuk periode yang nanti kita coba untuk berlakukan ke setiap Anggota Dewan,” ungkapnya.

Belum diketahui besaran masing-masing Anggota DPRD Kabupaten Paser untuk iuran pada program tersebut. Namun Zulkarnain menegaskan, dana pension tersebut dapat dimanfaatkan oleh siap wakil rakyat di hari tua nanti.

Pewarta: TB Sihombing
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.