spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Satgas TMMD ke-120 Kodim 0908/Bontang Berikan Penyuluhan Pertanian dan Peternakan bagi Warga Bontang Baru

BONTANG – Satgas TMMD ke 120 Kodim 0908/Bontang bekerja sama Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian Kota Bontang memberikan penyuluhan pertanian kepada masyarakat di Lamin Makodim 0908/Bontang, Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Selasa (4/6/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat sebagai rangkaian sasaran kegiatan non fisik TMMD ke-120 Kodim 0908/Bontang.

Dandim 0908/Bontang Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto melalui Kasdim 0908/Bontang Letkol Inf Masrukan,  mengatakan penyuluhan pertanian dan peternakan penting agar petani dan bagian ternak tetap bersemangat dalam mengelola lahannya dan peternakannya.

Ia menambahkan kegiatan penyuluhan dari peternakan dan pertanian pada kegiatan non fisik TMMD ke-120 Kodim 0908/Bontang ini sebagai sarana bagi masyarakat untuk menambah wawasan dan ilmu tentang pertanian dan peternakan.

Selain itu, pada kegiatan sosialisasi tersebut masyarakat diberikan pengetahuan tentang cara pengendalian penyakit pada tanaman dan cara penggunaan pupuk organik dan anorganik serta teori tentang cara beternak yang baik dan benar.

“Kegiatan ini memberikan pengetahuan bagi masyarakat mengenai pertanian dan peternakan. Mulai dari teori hingga praktik beternak,” kata Letkol Inf Masrukan.

BACA JUGA :  Pemkot Bontang Minta Bantuan Swasta, Bangun Replika Kerajaan Kutai Rp 25,5 Miliar

Sementara, Sri Rejeki Handayani salah satu warga yang ikut dalam kegiatan penyuluhan tersebut sangat bersyukur dan berterima kasih kepada TNI.

“Alhamdulillah dengan adanya pembinaan dari TNI, kami mewakili masyarakat lainnya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya. Semoga apa yang disampaikan dapat bermanfaat bagi kami dan masyarakat lainnya,” katanya.

Penulis: Yahya Yabo
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.