spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sambut Baik Deklarasi Anies-Muhaimin, PKS Optimistis Raih Kemenangan dengan Bergabungnya PKB

JAKARTA – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyambut positif atas deklarasi Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Sabtu (2/9).

PKS mengucapkan selamat datang kepada Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai anggota baru dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

“Pertama PKS menyambut baik dan mengucapkan ahlan wasahlan wa marhaban atas bergabungnya PKB dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pilpres 2024,” ujar Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, di DPP PKS, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Dalam pernyataannya, Syaikhu juga mengekspresikan keyakinan bahwa keikutsertaan PKB dalam koalisi ini akan semakin memperkuat langkah menuju Pilpres 2024.

“Insyaallah ini semakin mengokohkan dan Insyallah semakin optimis meraih kemenangan Pilpres 2024 untuk mewujudkan Indonesia yang adil, sejahtera, dan bermartabat,” tambahnya.

Meskipun tidak hadir dalam deklarasi Anies-Cak Imin yang berlangsung di Surabaya, PKS menghormati keputusan NasDem dan PKB yang telah mendeklarasikan pasangan ini sebagai bakal calon presiden dan wakil presiden.

BACA JUGA :  Gerindra Kaltim Dukung Empat Nama di Pilgub 2024, Dua di Antaranya Kader Gerindra

“Kami juga menghormati keputusan Partai NasDem dan PKB yang sudah mendeklarasikan pasangan Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal capres dengan Bapak Muhaimin Iskandar bakal cawapres di Pilpres 2024,” pungkas Syaikhu. (MK)

Editor: Agus Susanto

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img