spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sambangi Desa Sukamaju, Rudi Mas’ud Serukan Perbaikan Infrastruktur dan Layanan Dasar

TENGGARONG – Calon Gubernur (Cagub) Kalimantan Timur (Kaltim), Rudi Mas’ud, kembali melanjutkan safari kampanyenya jelang hari pencoblosan pada 27 November 2024 mendatang. Yakni, dengan mengunjungi Desa Sukamaju, Kecamatan Tenggarong Seberang.

Dalam agenda pertemuannya secara langsung dengan masyarakat, pasangan calon (paslon) nomor urut 02 ini menyampaikan komitmennya dalam membangun daerah.

“Kepada seluruh masyarakat Sukamaju dan sekitarnya, mari berbondong-bondong ke TPS pada tanggal 27 November. Pastikan mencoblos Rudi-Seno untuk gubernur, dan tentunya Dendi-Alif untuk bupati Kutai Kartanegara,” ucapnya.

Ia pun menyoroti berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat di Desa Sukamaju. Seperti ketiadaan akses air bersih, irigasi, dan minimnya fasilitas kesehatan. Ia juga menyinggung persoalan di sektor pertanian dan peternakan yang dinilai masih jauh dari kata layak.

“Desa Sukamaju ini belum memiliki air bersih, irigasi, dan pupuk yang memadai. Selain itu, peternakan di sini masih tertinggal. Padahal, irigasi sangat penting untuk mendukung swasembada pangan, mengingat mayoritas masyarakat di sini adalah petani,” jelas Rudi.

Sebagai bagian dari visinya untuk Kaltim, Rudi berkomitmen menyediakan sarana dan prasarana pendidikan serta kesehatan. Termasuk pendidikan gratis hingga jenjang S3 dan pembebasan iuran BPJS bagi seluruh masyarakat Kaltim.

“Komitmen kami adalah membangun sarana pendidikan dan kesehatan di seluruh Kalimantan Timur. Insya Allah, kami juga akan memberikan pendidikan gratis dari tingkat SMA hingga S3, serta menggratiskan BPJS kesehatan untuk seluruh masyarakat, termasuk di Sukamaju ini,” tegasnya.

Rudi optimis mampu meraih dukungan mayoritas di Kutai Kartanegara, dengan target hingga 60 persen suara. Ia pun berharap hingga hari pencoblosan, angka tersebut tidak berubah.

Sementara itu, Ketua Relawan Jazirah Kukar, Fahruddin, menegaskan pentingnya perhatian terhadap kebutuhan dasar masyarakat Desa Sukamaju, Kecamatan Tenggarong Seberang. Fahruddin berharap Cagub Kaltim, Rudi Mas’ud, dapat mewujudkan aspirasi warga desa tersebut jika terpilih dalam Pilgub Kaltim 2024 nantinya.

Suasana kampanye Cagub Kaltim, Rudi Mas’ud di Tenggarong Seberang. (Istimewa)

“Desa Sukamaju ini perlu perhatian khusus, karena hampir semua kebutuhan dasar mereka belum terpenuhi, seperti air minum dan irigasi. Sebagian besar warga di sini adalah petani, dan mereka sangat membutuhkan fasilitas air untuk mengelola persawahan,” kata Fahruddin.

Menurutnya, sektor pertanian menjadi sumber penghasilan utama masyarakat Sukamaju, khususnya sebagai penghasil beras yang cukup besar di wilayah Tenggarong Seberang. Fahruddin menilai, perhatian terhadap fasilitas irigasi sangat mendesak untuk mendukung produktivitas petani.

Pun Fahruddin juga mengungkapkan komitmen masyarakat Sukamaju untuk mendukung paslon Pilkada Kaltim 2024, Rudi-Seno. Ia menuturkan, warga telah menyepakati dukungan ini melalui pernyataan sikap bersama.

“Warga di Desa Sukamaju sudah bertekad memberikan dukungan penuh kepada Haji Rudi Mas’ud,” ujarnya lagi.

Fahruddin optimis mampu meraih 60 persen suara dari wilayah Sukamaju untuk pasangan Rudi-Seno. “Kami menargetkan 60 persen suara dari Desa Sukamaju. Ini akan menjadi kontribusi penting bagi kemenangan Rudi-Seno di Pilgub Kaltim 2024,” pungkasnya.

Penulis : Muhammad Rafi’i
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti