spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Rekayasa Lalin Mulai Dilakukan, Persiapan Jokowi Berkemah di Titik Nol IKN

SAMARINDA– Informasi Presiden Joko Widodo akan berkemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) makin jadi kenyataan.

Kabar terbaru, Dinas Perhubungan (Dishub) Kalimantan Timur sudah diminta untuk mengatur lalu lintas (lalin), khususnya untuk kendaraan operasional perusahaan di sekitar Nusantara.

AFF Sembiring Kepala Dishub Kaltim menyebutkan, pihaknya sudah melakukan peninjauan di lapangan sebagai persiapan menjelang hadirnya RI 1 di IKN. Ia juga menyatakan, Dishub sudah berkoordinasi dengan PT Itci Hutani Manunggal (IHM) untuk mengatur pengalihan kendaraan operasional perusahaan.

Pasalnya, lokasi titik nol IKN masuk dalam wilayah kerja PT IHM. Oleh karenanya rekayasa lalu lintas untuk kendaraan operasional PT IHM telah diatur demi kelancaraan  acara tersebut.

“Jalan yang selama ini dipakai untuk mengantar kayu ke pelabuhan adalah jalan yang nantinya digunakan menuju titik nol. Nah, karena Presiden dan gubernur se-Indonesia akan bermalam di sana, maka jalan operasional itu kami tutup,” jelasnya Kamis (10/3/2022).

PT IHM, ungkap Sembiring, telah bersedia untuk membuka akses jalan khusus yang baru sebagai langkah antispasi. Bahkan perusahaan juga siap untuk tidak beroperasi selama berlangsungnya acara.

“Perusahaan mengalihkannya ke jalur baru yang dibuat untuk menuju akses jalan provinsi, mereka benar-benar sudah membuat jalan hauling kendaraan operasional untuk beralih dari jalur sebelumnya (akses jalan menuju titik nol),” ungkapnya.

Sembiring menambahkan, Dishub Kaltim akan berkoordinasi dengan Dishub labupaten/kota untuk mengerahkan personelnya guna kelancaran dan keselamatan transportasi wilayah yang akan di lalui Presiden, beserta tamu undangan lain.

“Berapa saja yang dibutuhkan dan yang kami miliki akan kami kerahkan selama kunjungan Presiden,” tandasnya.

Belum diketahui pasti, kapan Presiden Jokowi akan berkemah di titik nol Nusantara. Namun, dari informasi yang beredar agenda tersebut akan dilaksanakan pada 13-15 Maret 2022.(eky)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti