spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Proses Seleksi KPPS KPU Masuk Tahap Skrining Kesehatan

BONTANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bontang saat ini sedang melakukan tahapan proses seleksi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk melaksanakan tugas pada pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Komisioner KPU Bontang, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Azis Maidy Muspa menjelaskan proses tahapan saat ini melakukan proses skrining pada calon anggora KPPS. Ia mengatakan setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan ditugaskan sebanyak 7 orang petugas KPPS.

“Saat ini proses akan melakukan skrining pada 10 Januari – 20 Januari 2024. Semua calon anggota KPPS akan di skrining kesehatan,” kata Azis Maidy Muspa kepada Mediakaltim.com, Senin (8/1/2023).

Selanjutnya, Ia mengatakan bahwa semua calon anggota KPPS akan mengikuti skrining dan selanjutnya KPU juga akan membentuk petugas pengaman TPS yang terdiri dari Linmas. “Setelah proses KPPS akan ada pembentukan petugas pengaman TPS dari Linmas dengan jumlah 2 orang setiap TPS,” katanya.

Selanjutnya, Azis mengatakan jumlah KPPS yang akan bertugas sebanyak 3.724 dari 3.750 yang melakukan pendaftaran di KPU. Calon anggota KPPS akan bertugas pada 25 Januari hingga 25 Februari mendatang.

BACA JUGA :  Penuhi Target, Polres Bontang Gelar Vaksin Tiap Hari

“Ada 5 TPS di lokasi khusus seperti di lokasi Lapas Kota Bontang. Petugasnya juga termasuk dari petugas Lapas. KPPS juga akan didaftarkan dalam BPJS Ketenagakerjaan sebagai program pemerintah,” ungkapnya.

Penulis: Yahya Yabo

Editor: Nicha Ratnasari

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img