spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Promosi Student Expo 2023 Melalui Live Music Roadshow, Najirah: Pertama Kalinya di Bontang

BONTANG – Dalam rangka Hari Ulang Tahun pendidikan nasional Indonesia 2 Mei 2023 yang lalu, BJ Pro Event Organizer mengadakan Student Expo 2023 yang akan dibuka Kamis (18/5/23) besok.

Pada Rabu (17/5/23) sore, dilaksanakan Live Music Roadshow atau Keliling Kota dengan live musik di atas truk sebagai bagian dari upaya mempromosikan Student Expo 2023 tersebut.

Roadshow ini bertujuan untuk memperkenalkan acara yang akan diadakan kepada seluruh pelajar di Bontang, mulai dari TK hingga Perguruan Tinggi. Diharapkan pula bahwa acara ini dapat menjadi acara tahunan.

“Terima kasih dan saya mengapresiasi kepada panitia acara. Semoga tahun depan dapat diadakan lagi, sehingga menjadi acara yang rutin dilaksanakan setiap tahun,” ungkapnya Wakil Wali Kota Bontang, Najirah, dalam sambutannya.


Sambutan Wakil Wali Kota Bontang, Najirah (ist)

Pemerintah mengucapkan terima kasih atas ide kreatif ini dan menyambut adanya ide acara kreatif lainnya. “Ini memang merupakan bagian dari agenda tahun ini, agenda yang memperingati hari pendidikan,” jelasnya.

Student Expo 2023 ini merupakan bentuk dukungan dalam memajukan pendidikan serta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang ada di Kota Bontang. Terdapat setidaknya 88 UMKM yang berpartisipasi dalam Expo ini.

BACA JUGA :  Wawali Bontang Hadiri Peresmian Koperasi Persada Berkah Binaan PT Pama

“Roadshow seperti ini merupakan hal yang baru di Bontang, menjadi sarana publikasi dan promosi yang dapat dilakukan lagi untuk acara-acara tertentu di masa depan,” ucapnya. (sya/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img