spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Program Dedikasi, Bupati Kukar Serahkan 40 Keramba Ikan di Desa Melintang

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah kembali menyerahkan bantuan bagi sektor perikanan. Kali ini, menyasar Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Bunga Desa di Desa Melintang, Kecamatan Muara Wis.

Sebanyak 40 unit keramba ikan beserta sarana dan prasarana seperti mesin ces, alat tangkap ikan ramah lingkungan diserahkan Edi.

Camat Muara Wis Fadhliannur dan Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP Kukar) Fadli.

Edi menjelaskan, bantuan ini merupakan apresiasi yang diberikannya kepada Pokdakan Wanita di Desa Melintang, untuk membantu keluarga dalam meningkatkan taraf hidup ekonomi masyarakat.

“Ini tentunya, sangat luar biasa, bisa jadi contoh bagi Pokdakan Wanita lainnya di wilayah Hulu Mahakam,” jelas Edi.

Diharapkan bantuan ini bisa dimanfaatkan dan dijaga sebaik mungkin, bahkan terus dikembangkan proses pembudidayaannya. Tujuannya, agar manfaat ekonomi bisa dirasakan oleh anggota Pokdakan yang menerima bantuan.

Bantuan, tambah Edi, sebagai bentuk realisasi dari program Dedikasi Kukar Idaman yang disusun dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar 2021-2026. Bentuknya berupa bantuan kepada 25 ribu nelayan.

BACA JUGA :  Pemkab Kukar Serahkan Dana Hibah untuk Pengamanan Pilkada Kukar 2024

“Ini adalah komitmen Pemkab Kukar dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, sehingga kesejahteraan dan kehidupan masyarakat semakin meningkat, mandiri dan berdaya saing,” tutupnya. (adv/afi)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img