spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pjs Wali Kota Bontang Munawwar Perkuat Kerja Sama Daerah di APEKSI Regional V Kalimantan

BONTANG – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bontang, Munawwar, beserta istri menghadiri Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Regional V Kalimantan yang digelar di Kota Singkawang, Kalimantan Barat, pada Rabu (16/10/2024).

Kehadiran Munawwar didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Dasuki, Asisten Administrasi Umum, Akhmad Suharto, dan Staf Ahli Bidang Pembangunan Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Asdar, serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya.

Agenda hari pertama dimulai dengan Senam Bersama dan Penanaman Pohon sebagai simbol komitmen untuk menjaga lingkungan. Setelah itu, rombongan mengikuti city tour ke beberapa ikon wisata Singkawang, salah satunya adalah Vihara Shul Kheu Thai Pak Kung.

Vihara ini memiliki arsitektur yang megah dengan nuansa budaya Tionghoa yang kental, menjadikannya salah satu destinasi bersejarah di kota tersebut.

Selanjutnya, rombongan berkunjung ke Batu Belimbing, destinasi wisata alam yang terkenal dengan formasi batu unik menyerupai buah belimbing. Lokasi ini menjadi daya tarik wisata alam yang sering dikunjungi baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.

Tidak hanya wisata, para peserta APEKSI juga diajak memeriahkan Lomba Sumpit, olahraga tradisional suku Dayak. Pjs Wali Kota Bontang, Munawwar, turut serta mencoba keterampilannya dalam lomba sumpit ini, yang diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta.

Dalam kesempatan tersebut, Munawwar berharap APEKSI Regional V Kalimantan dapat menjadi ajang yang efektif untuk memperkuat kerja sama antar pemerintah kota di Kalimantan serta bertukar ide dan gagasan terkait pengembangan daerah.

“Acara ini tidak hanya mempererat hubungan antar daerah, tetapi juga memperkenalkan potensi wisata dan budaya lokal. Semoga seluruh rangkaian acara APEKSI berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi pembangunan dan pengembangan daerah di Kalimantan,” ujarnya. (ma/dokpim)

Editor: Agus S

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti