spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pesut Etam Tegaskan Tidak Akan Melepaskan Satu Pun Pemainnya ke Timnas U-23

SAMARINDA – Borneo FC menegaskan tidak akan melepas pemainnya untuk bergabung dengan Timnas U-23. Sebelumnya, Persija Jakarta juga menyatakan tidak akan melepas pemainnya ke tim nasional.

Dengan kebijakan ini, keinginan Timnas U-23 untuk bermain dengan komposisi terbaik di Piala Asia U-23 di Qatar kemungkinan besar tidak akan terwujud.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung manajer Tim Borneo FC Samarinda, Dandri Dauri, kepada media.

Ia menjelaskan bahwa selama ini klub tidak pernah menghalangi keinginan pemain untuk bergabung dengan Timnas.

“Karena kami mengerti bahwa pencapaian terbaik seorang atlet adalah ketika dia dapat mewakili Timnas,” kata Dandri pada Minggu, 18 Februari 2024.

Diketahui bahwa Persija Jakarta tidak ingin melepaskan pemainnya jika lebih dari tiga pilar utama, sedangkan Borneo FC memilih untuk tidak melepaskan satupun pemainnya.

Alasan utama Borneo FC tidak melepaskan pemainnya adalah karena cedera yang dialami oleh beberapa pemainnya. Borneo FC berisiko kehilangan Fajar Fathurrahman, Komang Teguh Trisnanda, dan Muhammad Taufani untuk membela Timnas U-23.

“Saat ini kami membutuhkan semua pemain. Mereka memiliki tugas untuk mempertahankan posisi di puncak klasemen agar dapat tampil di Champions Series,” tegas Dandri.

Penulis: Ernita
Editor: Agus S

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti