spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Perhelatan Porprov Diundur, Bupati: Semua Harus Bertanggungjawab Dalam Persiapan

TANJUNG REDEB – Bupati Berau, Sri Juniarsih yang juga Ketua Umum Panitia Besar (PB) Porprov Kaltim 2022 telah memutuskan pelaksanaan acara empat tahunan itu diundur 26 November, dari jadwal semula yakni 12 November.

Pembukaan perhelatan olahraga tingkat provinsi itu akan berlangsung di Stadion Mini Olympic Teluk Bayur, dengan memperlombakan 52 cabang olahraga yang akan diikuti 10 kabupaten/kota.

Termasuk Balikpapan, yang sebelumnya diperkirakan tidak akan ikut dalam pesta olahraga tertinggi di Provinsi Kaltim itu. “Berau siap melaksanakan Porprov pada 26 November mendatang,” ungkapnya, Senin (31/10/2022).

Untuk memastikan seluruh penunjang acara itu siap, dirinya mengaku akan melakukan kunjungan ke seluruh venue Porprov. Baik yang ada di Tanjung Redeb, maupun wilayah pesisir.

Kunjungan tersebut, kata Sri, bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh venue yang ada. Ia menegaskan, jangan sampai ada venue yang terkesan dipaksakan dan membuat pelaksanaan Porprov tidak berjalan dengan lancar.”Saya minta bagian protokol untuk menjadwalkannya segera. Saya ingin melihat sejauh mana kesiapan venue-venue kita ini,” tegasnya.

Bupati perempuan pertama di Bumi Batiwakkal itu juga meminta  KONI Berau dan jajaran PB Porprov untuk memantau persiapan atlet Berau. Baik dari sisi suplemen, maupun peralatan tanding. “Atlet ini yang paling penting. Kita tidak hanya ingin menjadi tuan rumah yang baik, tapi juga ingin berprestasi,” ucapnya.

Terakhir, Sri Juniarsih menekankan kepada seluruh OPD agar terlibat dalam kepanitiaan Porprov. Ia menilai, semua harus bertanggungjawab dalam perhelatan itu. Sekalipun OPD yang tidak terlibat secara teknis. “Semua harus terlibat agar pelaksanaan Porprov dapat berlangsung lancar. Karena ini digelar di Kabupaten  Berau,” tandasnya. (Dez)

16.4k Pengikut
Mengikuti