spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Perbaiki Jembatan Kayu BK, Dana Aspirasi Junaidi Rp 1,2 Miliar Dikucurkan 

BONTANG – Tahun ini, DPRD Bontang bakal mengucurkan anggaran sebesar Rp 1,2 miliar untuk perbaikan jembatan kayu ada di wilayah RT 02, Kelurahan Bontang Kuala yang rusak. Dana tersebut berasal dari dana aspirasi milik Wakil Ketua I DPRD Bontang, Junaidi, yang juga merupakan warga Bontang Kuala.

Junaidi mengatakan, dia sudah berkoordinasi dengan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) terkait rencana perbaikan jembatan. Bahkan Dispopar telah menyiapkan Detail Engineering Design (DED). “Alhamdulillah, Dispopar Bontang dengan cepat memberikan tanggapan untuk menindaklanjuti usulan tersebut. Sekarang sudah mengeluarkan desain untuk perencanaan perbaikannya,” ujarnya, (25/5/2021).

Diakui, besarnya anggaran yang diperlukan, menjadi alasan lambannya pengerjaan perbaikan jembatan. Untuk itu, Pemkot sudah mengajukan permohonan bantuan anggaran ke pusat untuk meringankan beban APBD. “Pemkot sudah berkoordinasi dengan provinsi maupun pusat untuk bisa menganggarkan dengan dasar DED yang saya usulkan di Dispopar tahun lalu. Sekarang masih progres, semoga bisa secepatnya dianggarkan provinsi atau pusat,” tandasnya. (bms/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img