spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Penyaluran BLT Covid-19 Ditarget Minggu Depan

BONTANG – Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos-PM) menargetkan, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat Bontang yang terdampak Covid-19, bisa segera dilakukan pada pekan depan. Hal tersebut disampaikan Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos-PM, Aspiannur.

Data calon penerima BLT, kata Aspiannur, masih dilakukan finalisasi usai masa sanggah. Direncanakan, BLT akan disalurkan secara tunai di kelurahan masing-masing. Adapun opsi penyaluran yang ditawarkan yakni, pihak kelurahan membagi di beberapa tempat distribusi. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kerumunan. “Bisa dijadikan lima atau sepuluh lokasi. Yang penting tidak menumpuk di satu tempat,” terangnya saat dikonfirmasi, (18/8/2021).

Nantinya, setiap warga yang menerima BLT, akan mendapatkan bantuan tunai senilai Rp 250 ribu. Saat ini kata dia, Dinsos-PM tinggal mengusulkan data finalisasi ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) terkait alokasi anggarannya. Setelah itu, data penerima akan dimuat dalam Surat Keputusan (SK) Wali Kota Bontang. “Semoga pandemi segera berakhir dan ekonomi kembali membaik. Sehingga masyarakat terdampak bisa bertahan dan mendapatkan kembali mata pencahariannya,” tandasnya.

Kriteria penerima BLT adalah masyarakat terdampak Covid-19 ber-KTP atau Kartu Keluarga (KK) berdomisili Bontang, tidak mampu atau miskin, dalam satu keluarga penghasilan tak lebih dari Rp 2 juta, dan tidak menerima bantuan dari pusat ataupun bantuan dari pihak terkait lain. (bms)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img