spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pentingnya Wawasan Kebangsaan, Tingkatkan Nasionalisme bagi Kaum Muda

BONTANG – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Abdul Kadir Tappa menggelar sosialisasi wawasan kebangsaan ke-11 untuk wilayah VI Bontang, Kutim dan Berau pada Sabtu (16/12/2023) di Hotel Tiara Surya.

Anggota DPRD Provinsi Kaltim, Abdul Kadir Tappa, mengatakan generasi kaum milenial sangat memiliki peran dalam masyarakat dikarenakan akan menjadi penerus dan pengganti generasi selanjutnya. Ia mengatakan proses ke depanya, masyarakat harus mengetahui bagaimana pelaksanaan aturan dalam bermasyarakat seperti wawasan kebangsaan.

“Dalam masyarakat harus mengetahui wawasan kebangsaan sebagai bagian dari bermasyarakat,” jelasnya Sabtu (16/12/2023).

Narasumber dari Kesbangpol, Gopi Susanto mengatakan negara Indonesia memiliki 4 konsensus wawasan kebangsaan yakni NKRI, UUD 1945, Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika. Dalam penerapannya, Indonesia memiliki banyak ragam, budaya, suku dan agama. Di mana Indonesia disatukan dengan kepulauan.

Ia menyebutkan ada paham-paham yang akan mengganggu keberagaman, namun dengan wawasan kebangsaan dapat dicegah dengan memahami empat konsensus bernegara.

“Akan ada sikap intoleran dan menghasilkan sikap mengganggu keamanan. Tapi dengan pemahaman wawasan kebangsaan akan dapat dicegah,” pungkasnya.

Ia menambahkan, Ideologi Pancasila dapat mempertahankan Indonesia dari serangan paham-paham radikal yang berasal dari luar Indonesia.

“Indonesia menjadi negara yang memiliki Ideologi sendiri sehingga tidak mudah digantikan dengan ideologi lainnya,” katanya.

Narasumber lainnya, Bilher Hutahaean mengatakan, Indonesia ditopang dengan 4 pilar sebagai dasar negara. Empat pilar yang dimaksud dapat menopang negara sehingga Indonesia dapat menjadi kuat.

“Kita yang hidup di Indonesia harus memahami empat pilar sebagai bagian dari masyarakat,” katanya.

Ia menambahkan bahwa empat pilar dapat mempertahankan negara sesuai dengan ketentuan empat pilar berbangsa.

“Kekuatannya empat pilar sesuai kemampuan masyarakat. Dalam setiap sila Pancasila mencerminkan kekuatan masyarakat,” ungkapnya. (adv/yah)

Penulis: Yahya Yabo
Editor: Nicha Ratnasari

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti