spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemkab PPU Antisipasi Kenaikan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan 2024

PPU – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU akan mengantisipasi kenaikan harga menjelang Ramadan 2024 dengan melakukan high-level meeting dan melaksanakan analisis stabilitas bahan pokok yang berpotensi melonjak.

Pemkab PPU juga turut serta dalam rapat koordinasi (rakor) pengendalian inflasi yang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian, secara daring pada Senin (29/01/2024). Rakor ini juga diikuti pemerintah kabupaten/kota se-Indonesia.

Asisten II Setkab PPU, Nicko Herlambang, menjelaskan bahwa rapat kali ini berfokus pada kenaikan dan penurunan Indeks Perkembangan Harga (IPH) tertinggi, serta penanganan yang akan dilakukan dalam upaya pengendalian inflasi di daerah.

Dari rapat ini, Pemkab PPU dianggap perlu melakukan antisipasi terhadap kenaikan harga bahan pokok sebagai salah satu langkah dalam upaya pengendalian inflasi di daerah yang dikenal sebagai Benuo Taka ini.

“Perlu adanya antisipasi serta pemantauan terhadap barang-barang yang mengalami kenaikan,” ujar Nicko.

Salah satu langkah yang akan diambil adalah melalui Program Kampung Iklim (Proklim) di kelurahan dan desa, serta pelaksanaan kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan ketahanan pangan seperti penanaman tanaman di rumah sendiri.

BACA JUGA :  Pemkab PPU Kirimkan Pranata Humas Ikuti Workshop Pranata Humas Se-Kaltim

“Kita juga akan menyelenggarakan high-level meeting dengan harapan akan mendapatkan pencerahan terkait Indeks Harga Konsumen (IHK),” tambah Nicko.

Pengendalian inflasi dan antisipasi kenaikan harga bahan pokok ini juga akan dilakukan secara khusus menjelang dan selama masa Ramadan 1445 Hijriah, hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi perekonomian yang kondusif bagi masyarakat.

“Kami akan mengantisipasi kenaikan harga barang-barang menjelang Ramadan, namun sebelum itu, kami akan menganalisis bahan pokok yang mungkin mengalami kenaikan,” pungkasnya. (SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.