spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemkab Kukar Siapkan 3 Lokasi Alternatif, untuk Rangkaian Gerakan Pangan Murah 2024

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) tengah mempersiapkan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) 2024. Ini menjadi bagian kegiatan serentak secara nasional, yang dilaksanakan di 38 provinsi yang tersebar di 514 kabupaten dan kota.

Rapat Koordinasi (Rakor) yang dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) Asisten II Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kukar Wiyono, didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Sutikno, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kukar Dafip Haryanto, dan perwakilan Polres Kukar dan Kodim 0906/Kukar. Di Ruang Serba Guna Kantor Bupati Kukar.

Agenda yang dibuka secara nasional pada Rabu (6/3/2024) pekan depan. Namun mengingat waktu persiapan yang mepet, pelaksanaan GPM 2024 di Kukar akan dilaksanakan pada Minggu (10/3/2024), dibuka langsung oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah. “Hari ini disiapkan berkenaan dengan lokasi, ada beberapa lokasi titik alternatif,” ujar Plt Asisten II Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kukar, Wiyono, Jumat (1/3/2024).

Beberapa opsi yang menjadi lokasi dilaksanakannya GPM 2024 di Kukar. Diantaranya Halaman Parkir Stadion Rondong Demang Tenggarong, sepanjang Jalan Monumen Timur, Kelurahan Panji (depan Kedaton Koetai Kartanegara) dan kawasan Eks Perumahan Tanjung yang kini disulap menjadi Taman Kota. Lokasi terakhir, menjadi opsi prioritas, lantaran menjadi jalur utama lalu lintas di Tenggarong.

Total ada 40 tenda yang akan disiapkan, diantaranya diisi oleh Badan Urusan Logistik (Bulog), toko retail, pelaku UMKM hingga kelompok KWT dan KTNA.

Diketahui ini memang gerakan nasional, untuk menyikapi stabilisasi pasokan dan harga pangan serta pengendalian inflasi. Juga memastikan stabilitas bahan pangan menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) 2024, yakni menjelang Ramadan dan Idulfitri. Harapannya, dengan adanya pergerakan bahan pangan yang alami kenaikan, mudahan dengan adanya GPM 2024 bisa membantu untuk menurunkan harga. “Terlebih kita akan memasuki bulan Ramadan dan lebaran, ini menjadi upaya kita membantu masyarakat untuk mengurangi beban, dan menstabilkan harga-harga,” tutup Wiyono. (adv)

Penulis : Muhammad Rafi’i

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti