BONTANG – Dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Kota Bontang memberikan penyuluhan awam mengenai infeksi jamur pada kuli kepada masyarakat yang sedang berobat atau berkunjung ke RSUD Taman Husada Kota Bontang.
Penyuluhan awam ini dilaksanakan serentak seluruh Indonesia yang dilaksanakan di fasilitas kesehatan pada 20 September 2023 lalu di Lobby RSUD.
Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr Anwar, SpKK, menjelaskan kegiatan penyuluhan dilaksanakan bersama tim promosi kesehatan RSUD kepada masyarakat atau pasien yang berobat ke RSUD. Kegiatan dilaksanakan dalam rangka minggu kepedulian terhadap penyakit jamur yang diselenggarakan Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Seluruh Indonesia (Perdoski).
“Kegiatan dilaksanakan serentak seluruh Indonesia di fasilitas kesehatan, termasuk RSUD Taman Husada Bontang,” kata dr Awar.
Selanjutnya, dr Anwar mengatakan sasaran dari penyuluhan mengenai penyakit jamur yakni masyarakat yang sedang datang berobat di rumah sakit dan memberikan materi mengenai infeksi jamur pada kulit.
“Audiensnya pasien yang sedang menunggu di lobi RS. Materinya mengenai infeksi jamur seperti kadas, kurap dan panu dan faktor penyebabnya hingga pengobatannya,” jelasnya.
Dr Anwar menambahkan tujuan dilakukannya penyuluhan agar masyarakat agar paham dan mengetahui mengenai penyakit infeksi jamur serta menyelenggarakan pekan kepedulian terhadap penyakit jamur.
“Harapannya dengan pemberian pengetahuan ini, masyarakat dapat mengetahui bagaimana gejala ketika terkena infeksi jamur pada kulit dan menghindari faktor risiko dan memberikan informasi mengenai perilaku hidup bersih dan sehat,” pungkasnya.
Pemberian materi langsung diberikan kepada masyarakat dengan menggunakan alat bantu flayer atau pamflet pencegahan penyakit kulit. (adv)
Pewarta: Yahya Yabo
Editor: Nicha Ratnasari