spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

PDAM Tirta Kencana Akuisisi Aset IPA Bendang 2, Tingkatkan Akses Air Bersih di Samarinda

SAMARINDA – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kencana Kota Samarinda resmi mengakuisisi aset Instalasi Pengolahan Air (IPA) Bendang 2 dari PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Bankaltimtara).

Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilakukan di Hotel Mercure Samarinda dan disaksikan langsung oleh Wali Kota Samarinda, Andi Harun.

Akuisisi aset IPA Bendang 2 ini merupakan upaya strategis PDAM Tirta Kencana dalam meningkatkan kapasitas produksi air bersih serta memperluas cakupan pelayanan ke masyarakat Kota Samarinda.

Selama bertahun-tahun, aset ini terbengkalai dan menjadi permasalahan yang kompleks. Namun, melalui kerja sama yang baik antara PDAM Tirta Kencana dan Bankaltimtara, akhirnya permasalahan ini dapat diselesaikan.

Direktur Utama PDAM Tirta Kencana, Nor Wahid Hasyim, dalam sambutannya menyampaikan bahwa proses akuisisi ini cukup panjang dan melibatkan berbagai pihak.

“Setelah melalui berbagai pertimbangan dan negosiasi, akhirnya kita dapat mencapai kesepakatan. Akuisisi aset IPA Bendang 2 ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Samarinda,” ujarnya.

Direktur Kredit Bankaltimtara, Siti Aisyah, juga menyampaikan rasa syukurnya atas tercapainya kesepakatan ini.

“Kami berharap kerjasama ini dapat menjadi solusi bagi permasalahan yang ada dan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kota Samarinda,” ucapnya.

Wali Kota Samarinda, Andi Harun, dalam sambutannya memberikan apresiasi atas upaya yang telah dilakukan oleh kedua belah pihak.

Ia berharap dengan adanya akuisisi ini, masalah akses air bersih di Kota Samarinda dapat segera teratasi.

“Akuisisi aset IPA Bendang 2 ini merupakan langkah maju dalam upaya kita untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Samarinda. Saya yakin dengan adanya tambahan kapasitas produksi, kita dapat memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat secara lebih optimal,” tegas Andi Harun.(Dim)

Penulis : Dimas
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti