spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Optimisme Pembentukan UPTD Kestrad: Melayani Kebutuhan Kesehatan Masyarakat Kaltim

SAMARINDA – Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Mulawarman, Profesor Iwan Muhammad Ramdani selaku ketua tim Naskah Akademis pembentukan UPTD Kestrad Dinas Kesehatan Kaltim mengaku optimis dengan akan dibentuknya UPTD Kesehatan Masyarakat (Kestrad). Karena ini berdasarkan kebutuhan masyarakat Kaltim, khususnya Samarinda.

FKM Unmul selaku mitra untuk menyusun naskah akademis, setelah studi tiru ke UPTD Kestrad Dinas Kesehatan Provinsi Bali ini akan melanjutkan ke tahapan selanjutnya yakni mengkaji dari kebutuhan masyarakat di Kaltim.

“Sebetulnya prosesnya tidak terlalu lama selama bahannya memadai, terutama dari kajian hukumnya. Kita juga mengkaji dari kebutuhan masyarakat di Kaltim untuk membentuk UPTD ini. Tahapan Dasar Hukum dan latar belakangnya tentunya akan disinkronkan dengan aturan yang berlaku, terutama disinkronkan dengan Peraturan Menteri Kesehatan,” tuturnya usai kunjungan ke UPTD Kestrad Provinsi Bali, Rabu (24/4).

Menurutnya, jika melihat UPTD Kestrad Provinsi Bali yang memiliki banyak layanan, Kaltim diyakini mampu dan cocok memiliki UPTD Kestrad. Layanan yang sesuai dengan kebutuhan. Ia mencontohkan, Hipnoterapi.

“Pasca pemilu banyak yang mengalami gangguan mental ringan. Apalagi saat ini tren masyarakat di Kaltim mulai meninggalkan terapi obat kimia,” jelasnya.

Ia juga yakin, jika UPTD ini mampu bersaing. Selain dari sisi biaya layanan yang pastinya lebih rendah dari yang dikelola swasta, masyarakat lebih terlindungi karena ada pengawasan langsung dari Dinas Kesehatan. Termasuk SDM-nya juga harus bersertifikasi.

“Kita akan selesaikan naskah akademiknya. Karena ini yang sangat dibutuhkan untuk pembentukan UPTD tersebut. Apalagi Kestrad juga ada aspek rekreasinya, jadi klien datang bukan untuk pengobatan atau terapi saja tapi juga untuk bisa rileks atau kesenangan,” pungkasnya. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti